CewekBanget.ID - Ada yang baru dari TikTok Indonesia, girls!
Yup! TikTok baru saja meluncurkan TikTok Music, yaitu layanan streaming musik sosial premium yang memanfaatkan kekuatan TikTok untuk menemukan musik.
Dengan hadirnya TikTok Music, kita sebagai pengguna dapat meningkatkan pengalaman mendengarkan musik.
Kita enggak hanya menemukan, tetapi juga bisa memilih katalog musik lengkap dari ribuan label dan musisi yang tersedia.
TikTok Music resmi hadir di Indonesia
Memberdayakan industri musik tanah air, TikTok Music menjembatani para pemangku kepentingan industri untuk terlibat, berkolaborasi dan membuka peluang dunia nyata melalui fitur share dan comment.
Selain itu, TikTok Music hadir untuk penggemar musik di Indonesia agar dapat menikmati katalog musik yang luas dari ribuan label dan musisi, mendengarkan lagu tanpa iklan dan mengunduh lagu untuk menikmatinya secara luring di TikTok Music.
"Pusat dari TikTok Music adalah gagasan untuk menjembatani kreator musik dengan para penggemarnya.
TikTok Music lebih dari sekedar layanan streaming musik melainkan model hiburan digital unik yang berkembang dalam kolaborasi, konektivitas dan kreativitas," ujar Tricia Dizon, selaku Country Group Head, TikTok Music SEA.
"Komitmen kami sederhana namun mendalam. Kami ingin mengapresiasi kreativitas serta membekali kreator musik lokal dengan peralatan terbaik untuk menemukan komunitas, mengembangkan karier, serta membuka berbagai peluang di dunia nyata." lanjutnya.
Baca Juga: Cerita Michele Alex yang Sudah Suka Bikin Konten Sejak Masa Kuliah
Source | : | liputan,Press Release |
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR