CewekBanget.ID - Buat kita yang mau wangi seharian, penggunaan parfum tahan lama bisa jadi pilihan.
Biar wangi seharian, kita bisa pilih parfum tahan lama dengan aroma yang tepat.
Memilih aroma parfum tahan lama memang susah-susah gampang ya.
Pemilihan aroma parfum juga bisa kita pilih berdasarkan zodiak, lho.
Kali ini kita bakal cari tahu aroma parfum yang tepat buat zodiak elemen air dan tanah.
Dalam menentukan aroma parfum buat zodiak elemen air dan tanah, kita lihat berdasarkan karakter masing-masing elemen.
Penasaran apa saja aroma parfum yang cocok dengan zodiak elemen air dan tanah?
Kita intip beberapa pilihan aroma parfum yang cocok sesuai karakter zodiak elemen tanah dan air, yuk!
Zodiak elemen tanah
Taurus, Virgo dan Capricorn adalah para zodiak elemen tanah.
Baca Juga: Sesuai Karakter, Zodiak Elemen Api dan Udara Cocok dengan Aroma Parfum Ini!
Zodiak elemen tanah dikaitkan dengan musim gugur ketika cuaca sejuk dan kering.
Sementara itu, zodiak elemen tanah dikenal sebagai sosok pekerja keras, bijaksana, realis dan simpel.
Cocok dengan karakter, zodiak elemen tanah cocok dengan parfum aroma nilam.
Yup! aroma nilam memiliki aroma tanah yang kaya dan manis dan biasanya digunakan sebagai base notes.
Selanjutnya, pemilik elemen tanah juga bisa pilih parfum tahan lama aroma lavender.
Juga dengan parfum aroma serai atau lemongrass, juga cocok banget buat para zodiak pemilik elemen tanah.
Pilihan aroma ini cocok dengan karakter para pemilik elemen tanah, si penyayang yang menyukai alam.
Terakhir, para pemilik elemen tanah juga cocok dengan parfum aroma vanila dan kelapa yang manis.
Zodiak elemen air
Elemen air dimiliki oleh 3 zodiak, yaitu Cancer, Scorpio dan Pisces.
Baca Juga: Coba Terapkan 3 Tips Ini Saat Memilih dan Membeli Parfum. Biar Enggak Keliru!
Para zodiak pemilik elemen air biasanya dikenal sebagai sosok sensitif dan intuitif.
Ketiga zodiak elemen air memang terkait dengan emosi dan kepekaan.
Memiliki kepekaan dibanding zodiak lainnya, para pemilik elemen air biasanya dapat dengan mudah memahami seseorang atau situasi.
Zodiak elemen air dikaitkan dengan musim dingin ketika cuaca dingin dan basah.
Terkait dengan parfum, para zodiak elemen air sangat cocok dengan parfum aroma floral atau bunga.
Parfum aroma floral cocok dengan para pemilik elemen air yang erat kaitannya dengan alam, juga sosok yang tenang tapi begitu memesona.
Baca Juga: Parfum Tahan Lama Terbaru dan Unik September 2023 Ada HMNS dan MCM
(*)
Penulis | : | Elizabeth Nada |
Editor | : | Elizabeth Nada |
KOMENTAR