Joe meminta 50/50 buat hak asuh anak
Di pengadilan, pengacara Sophie mengklaim kalau Joe meminta hak asuh anak bersama.
Ia mengatakan kalau Joe pengin mendapatkan hak asuh atas Willa dan Delphine bersama Sophie 50/50.
"Kedua pihak sama-sama pengin melihat anak mereka dan itulah yang kita semua inginkan," kata pengcara Sophie.
Hakim Katherine Polk Failla menetapkan tanggal persidangan pada 2 Januari, tapi mediasi tersebut bertujuan untuk menyelesaikan banyak masalah hak asuh antara Sophie dan Joe.
Mediasi ini muncul setelah Sophie memasukkan gugatan pada Joe karena kesalahan penyimpanan, mengatakan kalau Joe menahan paspor mereka dan enggak mengizinkan mereka kembali ke Inggris.
Pengaduan terhadap Joe tersebut menyerukan "pengembalian segera anak-anak yang diambil secara tidak sah atau ditahan secara salah," dan tim hukum Sophie menegaskan bahwa "penahanan yang salah" dimulai pada 20 September.
Enggak lama setelah gugatan tersebut, pihak Joe Jonas mengeluarkan pernyataan yang membantah klaimnya dan mengatakan bahwa dia yakin keduanya telah mencapai kesepakatan untuk rencana pengasuhan bersama.
Baca Juga: Di-spill Insider Kalau Priyanka Chopra Merasa Terjebak di Antara Konflik Joe dan Sophie
(*)
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
KOMENTAR