CewekBanget.ID - Billie Eilish kesal ke media outlet Rolling Stone karena bocorkan judul track di album barunya,
Dia menyebut nama media itu di story Instagram sebelum akhirnya Rolling Stone mengedit berita mereka.
Billie ingin semua persiapan album barunya tetap organik dan berjalan sesuai konsep promosi yang dia sudah persiapkan.
Billie Eilish marah ke Rolling Stone
Sebagai salah satu musisi terpopuler dunia saat ini, Billie Eilish jelas berhati-hati dengan karyanya.
Apalagi untuk karya musik yang baru mau dirilis, dia dan tim produksi tak mau sembarangan membuat acara promosi.
Beberapa waktu belakangan, dia bahkan bikin gebrakanu unik untuk promosi lagu.
Billie memasukan semua followers Instagram-nya ke dalam fitur 'close friend.'
Sebuah konsep promosi yang belum pernah dicoba musisi manapun.
Tapi sayangnya pada 8 April 2024 dia malah marah lewat stories yang dibuat.
Kemarahan ini ditujukan ke Rolling Stone, atas tindakannya bocorkan list lagu Billie.
Baca Juga: Billie Eilish Masukan Semua Followers ke Fitur Close Friend Bagian dari Marketing Album?
Berita itu bikin kecewa sang musisi karena dia mau merahasiakan lagu-lagunya sampai waktu tepat buat mengungkap ke publik.
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Tiara Harum Pramesti |
Editor | : | Tiara Harum Pramesti |
KOMENTAR