3. Menggigit bibir
Masih banyak orang yang punya kebiasaan menggigit bibirnya, terutama ketika kita lagi gugup.
Masalahnya menggigit bibir bisa bikin bibir kita terluka dan luka ini bakal mengering, tapi membuat bibir juga terlihat jadi kering.
Ketika kita pakailipstikmatte,ini bakal terlihat lebih kering lagi daripada kita memakai lipstik jenis lainnya.
Jadi pastikan kita hilangkan dulu kebiasaan menggigit bibir ini kalau pengin lipstikmatteterlihat halus lembut di bibir kita.
Baca Juga: Coba 13 Liquid Lipstik Matte Merk Lokal Buat Generasi Milenial Ini!
4. Jangan pakai terlalu sering
Beri jeda pemakaian lipstikmatte,setidaknya jangan pakai 3-5 kali dalam seminggu, ya.
Sesekali biarkan bibir kita polosan tanpa produk bibir apapun cuma denganlip balmaja, supaya bibir kita bisa terhidrasi dengan baik.
5. Enggak hapus lipstik sebelum tidur
Penting banget untuk hapus lipstik sebelum tidur, entah kita pakailipstikmatteatau yang lain.
Karena ketika kita enggak menghapusnya, residu dari lipstik bakal menempel erat di kulit bibir kita.