CewekBanget.ID - Suho EXO sukses membuat penggemar bernostalgia saat menggelar konser bertajuk, SUHO CONCERT SU:HOME di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Sabtu (10/8/2028).
Yup, konser solo Suho emang udah dinantikan banget ya sama penggemar EXO, yaitu EXO-L.
Hal ini karena Suho merupakan leader dari grup EXO dan juga sudah lama dia mengunjungi Indonesia.
Beragam moment seru dan berkesan pun diberikan Suho kepada para fans selama konser berlangsung.
Salah satu moment berharganya adalah ketika Suho membawakan beberapa lagu lawas EXO!
Medley lagu EXO
Sesi "nostalgia" dalam konser solo perdananya di Jakarta itu, dibuka dengan lagu First Snow dari album winter special Miracle in December.
Selama membawakan lagu tersebut, Suho menyodorkan mic kepada para penggemar untuk bernyanyi bersama sehingga suasana konser berubah menjadi sesi noraebang.
Seperti yang diketahui, First Snow menjadi salah satu lagu EXO yang hingga kini masih melekat di hati banyak orang.
Bahkan, lagu ini menjadi pilihan utama warga Korea saat merayakan turunnya salju pertama di musim dingin.
Enggak berhenti sampai di situ, suasana nostalgia bersama semakin kental saat Suho membawakan lagu Growl, Overdose dan Monster secara medley.
Baca Juga: Sebut Tak Butuh yang Lain Hanya TEUME! TREASURE Bikin Salting Fans Lewat VCR Saat Konser di Jakarta
Stem Cell, Terobosan Baru Sebagai Solusi Perawatan Ortopedi Hingga Cedera Olahraga
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR