Selamat ulang tahun Ariana Grande yang ke-22! Di usia yang baru, cewek kelahiran Florida ini semakin terlihat dewasa dan udah cocok dibilang sebagai penyanyi dewasa. Ini dia 4 tanda Ariana Grande lebih dewasa di usia baru.
Baca juga: Lucunya Foto Kostum Halloween Ariana Grande Sejak Kecil
Semakin matang di dunia hiburan
Ariana Grande semakin matang aja, nih, di dunia hiburan. Enggak cuma fokus pada karier musik, ia juga mulai melebarkan karier ke dunia akting. Ariana Grande akan membintangi serial drama misteri Scream Queens. Drama ini bercerita tentang dunia remaja Amerika yang enggak jauh dari bullying dan rumah persaudaraan. Kita bisa simak trailer-nya di sini, girls:
Aksi panggung yang kian menarik
Sejak meluncurkan album terbarunya, My Everything (2014), Ariana Grande semakin dewasa sebagai penyanyi pop cewek. Aksi panggungnya juga semakin menarik yang menunjukkan kematangannya dalam dunia musik. Hmm, jadi penasaran seperti apa aksi panggungnya di Jakarta nanti. Sebelumnya, kita intip dulu beberapa penampilan Ariana Grande seperti saat menyanyikan Problem di acara The Ellen DeGeneres Show dan I Have Nothing yang dipopulerkan Whitney Houston ketika di acara Inglewood Concert.
Baca juga: 4 Info Penting Tentang Konser Ariana Grande di Jakarta 2015
Esai penuh kekuatan
Selain itu, beberapa minggu lalu, Ariana sempat mengunggah sebuah foto esai tentang pendapatnya tentang peran cewek dalam kehidupan cowok. Walau agak sedikit curhat tentang kandasnya hubungan dengan Big Sean, tapi Ariana berpesan kalau seorang cewek itu bukan properti cowok. Ia bukan 'barang' yang selalu jadi bahan omongan bagi masa lalu, masa sekarang dan masa depan sang cowok. Buat yang penasaran lengkapnya, kita bisa melihat foto esai berikut ini:
Semangat bermusik lagi dan lagi
Dan... Ariana Granda terus semangat bermusik. Akhir tahun lalu, ia mengisyaratkan album baru dengan mengunggah twitpic studio musik. Rencananya, Ariana akan meluncurkan album barunya Moonlight dalam waktu dekat ini. Ia juga sempat mengisyaratkan kepada penggemar tentang lagu baru di album tersebut yang merupakan lagu paling spesial baginya.
???? pic.twitter.com/uvs6hq7Yy1
— Ariana Grande (@ArianaGrande) September 1, 2014
Baca juga: Ariana Grande: Inspirasi Lagu Dari Pengalaman Mantan Selingkuh
(foto: capitalfm.com)
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR