Ini dia hal-hal yang pasti dilakukan ketika seseorang lagi jatuh cinta. Apa sajakah itu? Kita enggak perlu malu buat mengakui kalau kita memang jatuh cinta, terlihat dari tanda-tanda ini, lho. Situs Hello Giggles mencoba memaparkan 13 tanda kita sedang jatuh cinta. Ini dia tanda-tandanya:
Baca juga: 5 Keanehan Tubuh Akibat Jatuh Cinta
1. Pikiran untuk bersama dengannya dalam jangka lama enggak membuat kita takut atau panik.
Entah kenapa dengan cowok satu ini rasanya kita punya bayangan hidup tua bersamanya. Walau enggak sampai sejauh itu mikirnya, kita seenggaknya merasa ingin bersamanya dalam waktu lama.
2. Ingin tahu segala hal tentangnya.
Sampai hal kecil sekali pun rasanya pengin banget kita ketahui. Kita ingin tahu apa makanan dan minuman favoritnya, siapa penyanyi yang paling ia enggak suka, bagaimana ia menghabiskan waktu senggang dan sebagainya.
3. Melihat benda tertentu langsung mengingatkan kita sama dirinya.
Segala sesuatu yang kita lihat rasanya mengingatkan dirinya. Saat melihat bus Transjakarta lewat, kita ingat kenangan naik bus itu bersama. Atau, benda yang benar-benar random seperti awan di langit rasanya seperti menggambarkan wajahnya. He-he-he.
4. Enggak bosan menghabiskan waktu seharian bersamanya.
Walau cuman duduk di resto siap saji, bukan di resto mewah, rasanya tetap betah bersama dengannya. Ciyeee...
(foto: aliimmam.com)
5. Merasa lebih aman berada di sekitarnya.
Duh... Tanda yang satu ini sepertinya klise banget. Tapi... Ada benarnya juga. Rasanya, kalau berada di sekitarnya kita merasa lebih aman dan nyaman. Enggak khawatir ia berbuat hal-hal enggak baik.
6. Enggak bisa berhenti dengerin lagu yang kita dan si dia banget.
Lagu favorit bersama atau lagu yang ia kasih untuk kita rasanya enggak bisa berhenti kita dengarkan. Selalu kita ulang lagi dan lagi.
7. Semesta mendukung kalian untuk bersama.
Segala sesuatu yang kita temukan di sekitar rasanya mendukung kita dan si dia untuk bersama. Jodoh banget ternyata kita sama-sama suka film dan musik genre tertentu. Jodoh juga, nih, sepertinya gara-gara teman-teman sering bilang kita itu mirip.
Baca kelanjutannya di sini:
(foto: pinterest.com)
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR