Patah hati memang bisa membuat kita nangis tiada henti gara-gara galau. Tapi, siapa sangka kalau dari patah hati karena ditinggal orang yang kita sayangi bakal bikin seseorang terbunuh atau mungkin bunuh diri? Hmm, apa benar patah hati dapat menyebabkan pembunuhan dan bunuh diri?
(Baca juga: Luke Hemmings '5 Seconds of Summer': Ungkap Cara Sembuh dari Patah Hati)
Penolakan cinta itu rumit
Menurut penelitian yang dikeluarkan Journal of Neurophysiology, patah hati karena penolakan cinta dapat menimbulkan efek buruk kekecewaan yang merangsang otak untuk melakukan hal-hal yang enggak diinginkan.
(Baca juga: 3 Hal Yang Harus Kita Lakukan Ditolak Cowok)
Jadi, enggak cuma mengejar cinta aja yang rumit. Ditolak cinta pun bisa menimbulkan perilaku yang rumit pada seseorang. Hal itu dikarenakan kebanyakan orang akan melihat untung dan ruginya menjalankan suatu hubungan. Jika merugikan dirinya, ia akan berusaha mencari cara agar ia enggak merasakan kerugian itu. Dan, dampaknya bisa beragam.
"Penolakan cinta dapat memberi efek seperti teori laba dan rugi dalam kelangsungan hidup seseorang. Teori itu juga membantu menjelaskan kenapa perasaan dan perilaku yang berkaitan dengan penolakan cinta sangat sulit untuk dikontrol dan membawa kita ke pemahaman yang lebih tinggi tentang kemungkinan terjadinya stalking, pembunuhan, bunuh diri, dan depresi kritis," bunyi penelitian tersebut.
(Baca juga: 7 Cara Anti Depresi Pasca Patah Hati)
(nana, foto: tumblr.com, rebloggy.com)
KOMENTAR