Ini dia 11 kesulitan yang dialami cewek yang cowok enggak akan pernah ngerti part 2. Baca bagian pertamanya di sini ya girls.
Pelecehan seksual
Sebagai cewek, kita sering banget dijadikan objek dan dilecehkan secara seksual. Baik itu yang cuma sekedar diberi siulan atau dipanggil-panggil oleh orang enggak jelas saat berjalan kaki atau diam di pinggir jalan, ditatap bagian sensualnya. sampai benar-benar mengalamai pelecehan dengan diraba atau dipegang didaerah sensual kita oleh orang enggak dikenal. Hal ini mudah banget terjadi dan biasanya si pelaku bisa kabur bergitu aja menganggap apa yang dia lakukan enggak masalah. Huh!
Dianggap harus selalu bersih dan rapi
Cewek umumnya dianggap harus selalu lebih bersih dan rapi setidaknya dari cowok. Kalau ada cewek yang terlihat kurang bersih atau rapi, pasti akan dibilang 'Ih, cewek kok jorok' atau 'Cewek kok berantakan' atau 'cewek kok rambutnya gitu'. Padahal urusan bersih atau kotor dan rapi atau enggak, itu enggak ada urusannya sama gender, tapi lebih pada kebiasaan dan tabiat sesorang sebagai manusia terlepas dari apa gendernya.
Baca juga: 5 Sifat Cewek Yang Langsung Bikin Cowok Tertarik
Dianggap ganjen padahal enggak bermaksud gitu
Saat kita dekat dengan teman cowok seperti sering ngajak dia ngobrol atau melakukan kontak fisik kayak merangkul atau bercanda dan menjahili dia, pasti ada aja yang menganggap negatif hal itu. Biasanya akan dibilang ganjen atau suka godain cowok. Apalagi kalau kita punya banyak teman cowok dan kitanya enggak terlalu tomboy, mulai deh banyak gosip negatif tentang kita, yang sayangnya umumnya keluar dari mulut cewek-cewek juga.
Ivan Gunawan Berkolaborasi dengan Passion Jewelry Hadirkan Lunar Jewelry & Fashion Presentation 2025
Penulis | : | Aisha Ria Ginanti |
Editor | : | Aisha Ria Ginanti |
KOMENTAR