Ini dia bagian kedua dari 12 quotes inspiratif dan keren tentang body image dari seleb cewek keren yang bikin kita lebih mencitai tubuh sendiri. Baca bagian pertamanya di sini ya.
Taylor Swift:
"Aku tentu saja punya masalah dengan tubuhku, seperti orang lain. Saat kamu sadar bahwa semua orang mengalami itu, termasuk orang-orang yang anggap enggak punya kekurangan, maka kamu akan mulai mejalani hidup dengan lebih menerima dirimu apa adanya. Aku pernah membawa banyak wawancara dengan cewek-cewek paling cantik yang juga punya rasa insecure. Lalu kamu melihat mereka dan berpikir "Mana mungkin mereka punya itu?' Sebut satu kekurang pada dirimu, dan mereka bisa menyebutkan lebih banyak kekurangan yang mereka miliki."
Lea Michele:
"Berolahraga bagiku adalah hal yang aku lakukan saat aku merasa ingin. Ini adalah tentang merasa nyaman dan merawat diriku bukan agar jadi punya bentuk kayak model atau seperti itu. Aku coba makan dengan baik dan semua yang aku lakukan hanya untuk membuat diriku merasakan yang terbaik."
Kristen Stewart:
"Aku rasa sangatlah konyol kalau kamu harus punya penampilan tertentu untuk jadi atau termasuk normal."
Baca juga: 3 Cara Menyukai Bentuk Tubuh Sendiri
Beyonce:
"Aku menuli lagu Bootylicious karena saat itu berat badanku naik dan tekanan yang diberikan orang-orang padaku, tekanan untuk jadi kurus, sangatlah luar biasa. Saat aku aku baru 18 tahun dan harusnya enggak memikirkan hal-hal seperti itu. Kamu harusnya hanya berpikir tentang bagaimana membangun karaktermu dan bersenang-senang. Lagu memberi tahu orang-orang untuk melupakan apa yang dikatakn orang lain, bahwa kamu bootyliciuous. Itu saja. Ini adalah perayaan untuk lekuk tubuh dan perayaan atas tubuh cewek."
Baca juga: Tiga Alasan Melakukan Senam Lompat Tali Buat Kesehatan Dan Keindahan Tubuh
Vanessa Hudgens:
"Aku sangat memikirkan tentang kakiku yang aku bilang mirip seperti kaki pohon karena kakiku sangat berotot. Tapi sekarang, aku belajar untuk mencintainya."
Demi Lovato:
Aku enggak punya tubuh seperti model atau Barbie. Hal paling penting bagiku jadi terkenal dan punya fans adalah aku ingin menjadi diriku sesunggunya bersama mereka. Aku bahagia dengan diriku saat ini. Aku enggak akan mengorbankan kesehatan mentalku hanya untuk mendapatkan tubuh yang sempurna." Demi Lovato
Baca juga: Kenali Gejala Body Dysmorphia Disorder
Foto: giphy.com, tumblr.com
Penulis | : | Aisha Ria Ginanti |
Editor | : | Aisha Ria Ginanti |
KOMENTAR