Dalam Facebook Live Chat yang diadakan Jumat, 8 Agustus 2014 lalu, Malala juga menjelaskan soal Malala Fund, sebuah yayasan yang didikirannya di Pakistan, Yordania, dan Nigeria. Melalui yayasan ini, Malala pengin lebih banyak lagi yang memperjuangkan hak-hak perempuan. Salah satunya mendesak presiden Nigeria, Goodluck Jonathan, untuk bertemu dengan orangtua cewek-cewek yang diculik oleh kelompok Boko Haram.
Gunakan Sosial Media
Dalam perjuangannya, Malala sering menggunakan sosial media. Soalnya, sosial media bisa menjangkau banyak pihak, terutama generasi muda. Sehingga nantinya akan makin banyak yang terinspirasi untuk ikut memperjuangkan kebenaran.
"Aku mengajak remaja untuk lebih berani bicara dan mengeluarkan pendapat menggunakan sosial media. Aku membuat kampanye di sosial media berjudul #strongerthan. Siapa saja bisa menyuarakan pendapat mereka bahwa mereka kuat dengan hashtag tersebut," jelas Malala.
Sebagai contoh, Malala mengungkapkan bahwa, "I'm stronger than fear, I'm stronger that violence, I'm stronger than terrorism. I'm stronger than every kind of thing that stops me from getting an education." Kalau kamu lebih kuat dari apa, girls?
KOMENTAR