Terkadang, seseorang akan melakukan apa saja untuk hal yang sangat ia sukai. Termasuk dengan orang yang sangat suka dengan film kartun. Para fans film kartun ini tidak hanya menggemari karakternya di film saja, tapi sampai ke dunia nyata. Orang-orang ini sampai membuat rumah yang bentuknya menyerupai rumah asli di kartun tersebut. Lucu banget lho, girls!
The Simpsons House
Rumah yang berwarna kuning ini mirip banget sama versi kartunnya serial The Simpsons. Tidak hanya bagian luarnya saja, bagian dalam rumah ini juga dihias sedemikian rupa seperti dalam kartun. Dengan taman yang luas, rumah ini terletak di Henderson, Nevada, Amerika. Mau berkunjung?
Flinstones House
Walaupun di film kartunnya keluarga Flinstones tinggal di gua, tidak membuat salah satu fans kartun ini mengurungkan niat untuk membuat rumah yang sama persis. Terletak di sebuah bukit di daerah utara Portugal, rumah ini sengaja dibuat oleh Vitor Rodrigues.
Barbie's House
Rumah yang terinspirasi dari rumah Barbie ini diciptakan oleh desainer interior Jonathan Adler pada Maret 2009. Dengan luas 3.500 meter persegi ini terletak di Malibu, California dan menghadap Samudera Pasifik. Isi di dalam rumah ini pun lengkap dengan perlengkapan rumah sampai baju-baju khas Barbie.
Minnie Mouse's House
Seperti rumah mainan, rumah yang berwarna pink dan ungu muda ini memang sangat menggemaskan. Lengkap dengan peralatan rumah seperti yang dimiliki oleh tokoh kartun Minnie, rumah ini terletak di Mickey's Toontown Fair, Orlando, Florida. Menggemaskan banget!
Snoopy's House
Kalau di film kartun rumah ini sebagai tempat tinggal anjing atau tokoh Snoopy, di kehidupan nyata rumah ini diperbesar. Rumah Snoopy versi raksasa yang berwarna merah ini digunakan sebagai tempat informasi kios untuk komplek lapangan baseball. Selain itu, rumah ini juga menjadi bagian dari Museum Charles M. Schulz di Santa Rosa, California.
Hobbit's House
Apabila dilihat, rumah hobbit ini memang mirip banget seperti yang ada di film The Lord of The Rings. Rumah ini sengaja dibangun oleh Simon Dale bersama ayahnya hanya dengan waktu 4 bulan saja untuk menyelesaikannya. Simon mengeluarkan biaya sekitar 3.000 Pounsterling, rumah ini terletak di daerah Pennsylvania.
Hello Kitty's House
Karena identik dengan warna putih, pink, dan pita setiap orang yang melewati rumah ini pasti sudah tahu kalau rumah ini terinspirasi dari rumah hello kitty. Rumah dua tingkat ini tidak hanya berwarna pink saja, tapi juga terdapat ornamen dan gambar hello kitty di depan rumah. Terletak di Taipei, Taiwan isi di dalam rumah ini pun penuh dengan pernak-pernih Hello Kitty.
(atifa, foto: bearvilleinsider.com, oddee.com, bitrebels.com, anothermag.com, chicagoreader.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR