Wah, cuaca makin dingin aja, ni. Biar enggak gampang sakit, kita bisa cobain sweatshirt, girls. Sweatshirt ini enggak sekompleks sweter, dan serunya, bisa dipakai untuk gaya apapun. Yuk, cari tahu cara mix and match sweatshirt ini.
With Boyfriend Jeans
Kalau pengin tampil kasual tapi enggak terlihat terlalu santai, kita bisa memakai sweatshirt bareng boyfriend jeans, girls. Gaya ini cocok banget untuk yang suka tampil santai. Biar makin keren, kita bisa memilih sweatshirt yang pas di badan. Serunya, sweatshirt ini banyak hadir dengan print atau warna yang seru sehingga membuat tampilan jadi lebih colorful.
With Midi Skirt
Pengin tampil edgy? Cobain sweatshirt bareng midi skirt yuk, girls. Biar makin seru, kita bisa memakai sweatshirt dengan print lucu dan midi skirt dengan motif ramai. Agar terlihat serasi, kita tinggal memakai sweatshirt dengan warna senada rok ini. Dijamin penampilan enggak terlihat terlalu feminin.
With Outerwear
Sweatshirt juga cocok buat yang suka bereksperimen dengan gaya tumpuk atau layering. Meski bahannya sudah tebal, kita masih bisa, kok, menumpuk sweatshirt ini dengan outerwear, seperti cardigan, coat, atau jaket.
With Mini Skirt
Pengin mencoba tampil feminin tapi tetap terlihat kasual dan sedikit sporty? Kita tinggal memakai sweatshirt bareng rok, girls. Karena sweatshirt sudah berukuran longgar, kita bisa menyeimbangkannya dengan memakai bodycon skirt.
With Short Pants
Sweatshirt enggak hanya cocok dipakai saat musim dingin aja, girls. Di cuaca cerah pun kita masih bisa memakai item ini. Caranya, tinggal memakai bareng short pants. Kita pun siap tampil gaya waktu hangout bareng teman.
With Tights
Sweatshirt yang berukuran longgar cocok dipakai dengan bawahan yang fit di tubuh, terutama legging atau tights. Kalau enggak pede, kita bisa memakai sweatshirt dengan rok atau celana pendek, lalu ditambah dengan tights di baliknya. Cool, isn't it?
(Iif. foto: blameboogie.com, tailored44.com, s1226.photobucket.com, glamasia.com, fashionpassion.com, lolitaabrahamfashion.com, fashioncage.com)
KOMENTAR