Kepengin beli baju baru, tapi tabungan uang jajan belum cukup? It's time for DIY project! Enggak perlu keluar uang banyak buat dapetin baju 'baru' yang satu ini. Tinggal buka lemari dan pasang renda murah-meriah, kamu sudah bisa memulai projek ini. Yuk!
Bahan yang kita perlukan
- Kaos polos (boleh baru atau yang sudah enggak terpakai)
- Renda berukuran lebar
- Benang jahit
- Jarum jahit
- Jarum pentul
- Gunting
Cara pembuatan
- Tempelkan renda sesuai pola yang terlihat pada gambar. Biar enggak lepas saat dijahit, gunakan jarum pentul buat menempelkannya.
- Gunting bagian tengah kerah kaos kayak yang terlihat di foto.
- Lipat bagian yang kita potong, jahit sesuai garis kerah renda yang tadi kita tempelkan.
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR