Pernah enggak kesal karena bulu atau rumbut yang tumbuh di tempat yang enggak semestinya? Apalagi selama ini kita cukup rajin shaving tapi tetap aja mereka masih tumbuh. Ada cara lain selain shaving yang bisa dilakukan agar rambut-rambut ini bisa hilang dari akarnya. Dengan waxing, hasil yang didapat akan lebih maksimal. Yuk, kenali apa saja, sih, manfaat waxing ini.
Menghilangkan Sel Kulit Mati
Selain menghilangkan rambut yang enggak diinginkan, waxing juga bisa membantu menghilangkan sek kulit mati (exfoliating) sehingga kulit akan jadi lebih segar dan lembut. Soalnya, kulit kering akibat sel kulit mati akan ikut terangkat saat proses waxing. Melakukan waxing secara teratur otomatis akan meremajakan kulit secara teratur. Enggak perlu takut kulit akan kehilangan kelembabannya, girls, karena kulit akan tetap segar dan lembut setelah waxing.
Menghambat Pertumbuhan Bulu Atau Rambut
Jika shaving hanya bertahan selama 2 hingga 3 hari, maka waxing lebih lama. karena, bulu atau rambut tersebut langsung dikeluarkan dari akar-akarnya sehingga folikel rambut akan membutuhkan waktu setidaknya tiga minggu untuk menumbuhkan kembali bulu atau rambut baru. Kita cukup melakukan treatment ini sebulan sekali atau ketika merasa rambut-rambut ini sudah mulai mengganggu. Jadi, lebih hemat waktu, deh.
Rambut Yang Tumbuh Enggak Terlalu Lebat
Ketika shaving, rambut-rambut baru yang tumbuh terasa lebih kasar. Sedangkan waxing malah sebaliknya. Waxing menyebabkan folikel berhenti bekerja selama beberapa waktu karena enggak menumbuhkan rambut baru. Ketika rambut baru ini tumbuh, ukurannya akan jauh lebih kecil dan batang-batang rambut juga jauh lebih halus. Akibatnya, rambut-rambut ini enggak terlihat terlalu jelas dan lebat.
Bebas Dari Rasa Terbakar
Memang, sih, waxing itu sakit. Tapi, hanya sebentar, girls. Yaitu pada saat strip dilepaskan. Setelah itu, kulit akan baik-baik saja. Bahkan, kita enggak perlu khawatir kulit akan terasa panas atau bengkak seperti yang dirasakan setiap kali selesai shaving. Dan, enggak perlu takut terluka juga, girls.
Mengurangi Pertumbuhan Rambut
Lilin waxing yang digunakan bisa merusak papilla rambut, yaitu bagian yang bertanggungjawab mengisi nutrisi rambut sehingga rambut bisa tumbuh. Tanpa papilla, rambut atau bulu ini enggak akan tumbuh. Jadi, dengan waxing, kita enggak hanya menghilangkan bulu atau rambut, tapi langsung menghilangkan papilla. Artinya, enggak akan lagi, deh, diganggu rambut-rambut yang enggak diinginkan ini.
(iif. foto: glamour.com)
KOMENTAR