Ada beberapa cara sederhana agar kulit kita yang kusam bisa jadi cerah dan terlihat sehat.
Scrub
Cara paling mudah mencerahkan kulit adalah dengan scrub rutin seminggu sekali. Scrub bisa mengikis kulit-kulit mati dan membuat kulit kita lebih sehat. Tapi hati-hati kalau kulit kita sensitif, gunakan scurb dari bahan-bahan natural ya. Dan saat melakukan scrub lakukan dengan pelan, enggak perlu digosok terlalu keras seperti kita menggosok celana jeans. Hi-hi-hi kasihan kulit kita.
Moisturise
Kulit kusam salah satunya terlihat dari kulit yang kering. Agar terhindar dari itu jangan lupa gunakan selalu mosturise untuk muka dan lotion pada tubuh. Apalagi kalau kita sedang berada di ruangan ber-AC, makin membuat kulit kering dan terlihat kusam. Bila malam kamar kita dipasang AC juga, gunakan lotion sebelum tidur.
Makan sayuran hijau dan buah-buahan
Salah satu cara paling gampang membuat kulit cerah ya dengan mengkonsumsi sayuran hijau dan makan buah-buahan. Tomat, wortel, kiwi mengandung banyak vitamin A dan C yang sangat baik untuk kulit.
Minum air
Kulit kusam bisa jadi salah satu tanda kalau tubuh kita kekurangan air. Jadi rajin-rajinlah minum air putih agar tubuh selalu cukup air dan ini akan terlihat dari kulit yang cerah.
Mandi berendam
Mirip dengan scrub nih, mandi berendam bisa membuat kulit kita cerah. Saat berendam kita bisa menggunakan bubble soap kesuakaan kita dan sambil berendam gosok-gosok dengan lembut seluruh tubuh kita.
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR