Dalam kehidupan sehari-hari, pemakaian bedak memang enggak bisa lepas dari cewek. Agar kulit wajah tampak halus dan bersih, memakai bedak adalah solusi praktis. Tapi, dengan begitu banyaknya pilihan bedak yang tersedia, terkadang kita jadi bingung harus memilih yang mana, hmm.. Biar enggak bingung lagi, yuk, kita cari tahu tentang beragam jenis bedak!
Loose Powder
Loose powder atau bedak tabur adalah bedak yang berbentuk bubuk sehingga terasa ringan di wajah. Bedak jenis ini akan memberikan hasil yang alami karena partikel halusnya yang akan menyatu rata dengan kulit, cocok digunakan untuk kita yang memiliki kulit berminyak. Cara pengaplikasiannya paling baik menggunakan brush.
Compact Powder
bedak ini adalah bedak tabur yang dicampur dengan wax atau lilin sehingga menjadi padat. Bentuknya yang padat mengurangi resiko bedak kita akan tercecer sehingga praktis dan cocok untuk kita bawa ke mana-mana. Biasa diaplikasikan menggunakan spons dan cocok digunakan untuk kita yang berkulit normal hingga kering. Bedak jenis ini juga bisa bertahan hingga 15 bulan.
Two-Way Cake
Sering kita mendengar nama bedak jenis ini dan merasa bingung karena bentuknya yang sama dengan bedak padat biasa. Disebut two-way cake karena bedak ini bisa berfungsi sebagai foundation atau alas bedak, juga sebagai bedak. Bedak jenis ini bisa bertahan hingga 1 tahun.
Meteorite Powder
Bedak jenis ini memiliki bentuk yang cukup unik, yaitu berbentuk bulat-bulat kecil dan biasanya berwarna-warni. Cara pemakaiannya pun harus menggunakan kuas yang padat dan banyak. Biasa digunakan sebagai final touch, sehabis menggunakan makeup ke seluruh wajah agar wajah tampak merona natural. Tujuannya agar muka kita tampak lebih bercahaya dan segar. Sebaiknya jangan digunakan lebih dari 2 tahun.
Shimmering Powder
Bentuknya lebih menyerupai loose powder, namun tersedia dengan pilihan warna yang lebih beragam. Mengandung butiran atau partikel mutiara di dalamnya sehingga akan memberikan efek kilau serta mencerahkan wajah. Biasanya digunakan sehabis makeup, untuk mendapatkan hasil akhir yang lebih glamour, karena itu hanya sesuai kalau kita memakainya ke acara-acara tertentu. Bedak ini bisa kita pakai hingga 1 tahun.
(ella, foto: net)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR