Sebagai cewek, wajar banget kalau kita suka memakai kuteks agar kuku terlihat lebih cantik. Suka warna nude? Nude nail polish memang lagi ngetrend banget! Apalagi untuk kita, para remaja yang selalu ingin mencoba hal baru. Jangan takut kalau warna-warna nude ini enggak cocok dengan kulit kita, girls!
Kulit terang
Kalau kita memiliki warna kulit yang terang atau putih, jangan memilih warna yang too beige atau yang agak gelap. Karena, hanya akan membuat kulit kita semakin pucat. Pilih warna yang pastel dan creamy seperti pink dan ungu lavnder yang undertone atau rose beige. Pasti kuku kita akan bikin gemas yang lihat, girls!
Kuning langsat
Warna yang cocok untuk jenis kulit olive skin atau kuning langsat adalah warna gold undertone yang akan membuat kulit kita lebih cerah dan hidup. Pokoknya, hindari warna yang pucat. Coba pilih warna basic taupe atau nude-gold.
Medium
Karena kulit kita tidak terlalu putih dan tidak terlalu gelap, warna yang cocok untuk kuku kita adalah warna yang hampir sama dan tidak jauh dari kulit. Pilih warna yang warm. Jauhi warna yang too silvery! Coba pilih warna abu-abu pastel atau cokelat nude. Warna nougat beige juga bikin kuku kita semakin keren dan 'hangat'.
Sawo matang
Pilihan warna untuk yang punya kulit berwarna gelap adalah warna coffee-nudes. Semakin gelap warna kulit kita, pilih warna nude yang lebih gelap juga. Warna lain yang bisa dijadikan pilihan adalah chocolaty-brown shades atau toffee.
(atifa, foto: totalbeauty.com, harpersbazaar.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR