Salah satu cara biar tahu seorang cowok suka sama kita atau enggak adalah dengan memerhatikan bahasa tubuhnya. Soalnya bahasa tubuh cowok itu menyimpan berjuta makna yang berasal dari perasaannya. Hi-hi....
Menaikkan alis
Saat tertarik dengan apa yang dia lihat, cowok akan menaikkan alisnya. Menaikkan alis bikin mata terbuka lebih lebar dan pupil mata membesar. Ini berarti dia pengin melihat kita dengan lebih jelas. Kalau setiap bertemu atau ngobrol dengan kita dia berekspresi seperti ini ditambah senyum lebar, itu berarti dia merasa senang dan semakin tertarik pada kita, alias pengin kenal lebih jauh.
(Baca juga: Coba tebak kepribadian cowok dari alisnya)
Bibir agak terbuka
Kalau dia memandang kita dengan bibir agak terbuka. Soalnya pas melihat hal yang disukai, secara otomatis bibir cowok suka agak terbuka tanpa dia sadari.
Curi-curi pandang
Setidaknya 5-10 menit sekali dia memandangi kita dalam waktu yang cukup lama. Ini tandanya dia penasaran sama dan sebenarnya ada niat pengin mendekati. Untuk cowok yang pemalu, saat ketahuan memandang kita, dia akan langsung mengalihkan pandangannya dan pura-pura sibuk. Sedangkan cowok yang cukup berani atau agresif, akan tersenyum pada kita.
Mendekatkan wajah
Dengan mendekatkan wajah saat mengobrol dengan kita itu berarti dia pengin lebih memerhatikan kita, sekaligus meminta perhatian dari kita. Alias pengin jadi orang yang spesial.
Memiringkan kepala
Memiringkan kepala pas lagi ngobrol berdua tandanya dia tertarik dan sudah mulai merasa nyaman pada kita.
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR