Selain jago akting, Tyler Posey si werewolf super cool dalam Teen Wolf Season 2 ini juga jadi frontman band yang peduli sama masalah remaja, lho!
Kalau lagi enggak berakting, Tyler Posey ternyata bisa bikin kita meleleh karena jago nyanyi dan main gitar. Enggak heran kalau Tyler jadi frontman dari band bernama Lost In Kostko. Band dengan personel empat orang yang berasal dari Santa Clarita California ini beraliran alternative dan pop punk.
Saat ini, secara reguler Lost In Kostko masih sering manggung di kota asalnya. Dan setiap penampilan mereka selalu dapat sambutan meriah. Banyak juga yang sempet berkomentar kalau band ini bisa jadi the next big thing. Enggak cuma berbakat, cowok-cowok Lots in Kotsko ini juga ganteng, lho!
"Kami lagi proses rapat dengan sejumlah perusahaan rekaman. Kami juga terus nulis lagu. Apa pun yang dilakukan sebuah band yang baru mulai, deh," kata Tyler.
fun & energetic
Kekuatan dan energi luar biasa Tyler sebagai Scott McCall, werewolf di serial Teen Wolf ini menular juga saat cowok ini tampil bareng band-nya. Tyler enggak ragu-ragu untuk tampil maksimal. Meloncat-loncat bukanlah sesuatu yang aneh saat dia beraksi di atas panggung. Kadang, Tyler pun enggak ragu-ragu membuka bajunya alias tampil shirtless, hi-hi-hi!
Lagu-lagu yang dimainkan Lots In Kotsko memang bernuansa fun dan energetic. Selain jadi vokalis, Tyler juga jadi songwriter beberapa lirik lagunya. Menurut Tyler, lagu-lagunya bertema hal-hal yang menyenangkan. "Lagu-lagu kami enggak bertema kekerasan atau anarkis, seperti 'I hate my family' atau tema-tema sejenisnya. It's all happy songs, catchy melody stuffs, it makes you shake your hips," kata Tyler semangat.
kampanye sosial
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR