Kalau kita hidup di faksi Abnegation, kita bakal memakai pakaian serba abu-abu. Kita bisa menyontek gaya para cewek Abnegation yang diberi sentuhan sesuai dengan jaman kita, lho. Ini dia inspirasi fashion faksi Abnegation dari film Insurgent.
Baca juga: Inspirasi Tampilan Formal Ala Cinderella
Ini dia Beatrice Prior dan Caleb Prior di film Divergent yang memakai pakaian serba abu-abu khas faksi Abnegation.
Playful chic
Warna pakaian yang identik dengan faksi yang disebut sebagai The Selfless ini adalah abu-abu. Nah, buat bergaya seru dan fun dengan warna abu-abu, kita bisa coba memadukan tunic dengan sneakers andalan. Kita juga bisa lebih hipster dengan memakai open toe flats. Jangan lupa buat menambahkan tas kecil lucu untuk membuat penampilan kita lebih manis.
Item-item yang kita perlukan buat bergaya playful ala faksi Abnegation:
- Grey tunic
- Open toe flat shoes
- Grey suede bag
Baca juga: Item Fashion Wajib untuk Bergaya Tomboi Dengan Hijab
Boyish in grey
Selain warna abu-abu, ciri khas dari gaya pakaian Abnegation adalah kesederhanaan. Cewek-cewek yang tinggal di sini biasanya menggunakan dress atau rok abu-abu. Tapi, kita juga bisa bergaya tomboi dengan mencontek gaya mereka. Kita butuh beberapa item fashion seperti: legging dan atasan longgar serta outerwear untuk mempermanis tampilan kita.
Item-item yang kita butuhkan buat bergaya boyish in grey ala faksi Abnegation:
- Loose grey crop top
- Grey legging
- Grey statement sweater
Baca juga: Quiz Box: Faksi The Divergent Series: Insurgent Yang Cocok Sama Kepribadian Kita
(foto: lyst.com, etsy.com, highststyle.com, stropecekk.cz, aliexpress.com, lookbookstore.co, maliciousmandysmind.blogspot.com)
Penulis | : | Natasha Erika |
Editor | : | Natasha Erika |
KOMENTAR