Fusco menyarankan kita untuk mengonsumsi makanan yang mengandung protein, seperti ikan, kacang-kacangan, kecambah, dan gandum. "Kalau kita bukan penggemar daging, pastikan kita menjalankan diet tinggi protein. Ingat, sebagian cewek enggak mengonsumsi cukup protein, sehingga risiko rambut rontok pun tinggi," imbuh Fusco.
(Baca juga: 5 Makanan Yang Bisa Menghambat Rambut Kita Cepat Panjang)
Hindari alat penataan rambut yang menghantar panas
Salah satu faktor yang berperan besar terhadap kerusakan rambut adalah penggunaan alat penataan rambut yang menghantarkan panas. "Berhentilah menata rambut kita secara berlebihan dengan alat-alat itu. Kalau kita harus menggunakannya, turunkan temperatur panasnya dan aplikasikan produk pelindung panas pada rambut, kalau tidak rambut kita akan rusak," jelas Ken Paves, pakar penataan rambut selebriti.
(Baca juga: DIY Kuning Telur untuk Mencegah Rambut Rontok)
Jangan keramas setiap hari
Ternyata, merawat rambut dapat dilakukan dengan cara yang sederhana. Mulai hari ini, sebaiknya kita enggak mencuci rambut setiap hari. Menurut Paves, langkah yang normal adalah mencuci rambut sebanyak dua hingga tiga kali dalam seminggu. "Ini akan memungkinkan minyak alami dapat masuk dengan sempurna ke dalam rambut, melembabkan, dan memperbaiki rambut dengan sendirinya," jelas Fusco.
(Baca juga: 4 Alasan Kenapa Kita Enggak Perlu Keramas Setiap Hari)
(sakina/female.kompas.com, foto: pinterest.com)
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR