Resolusi bisa jadi cara jitu kita memulai semangat Living The Dream. Ada sepuluh hal besar yang sering dijadikan resolusi. Yuk, kita bedah sepuluh hal ini menjadi resolusi yang lebih spesifik agar lebih mudah dan lebih semangat menjalaninya.
Get better at school
Yuk bikin target mendapatkan ranking lebih tinggi dibanding tahun lalu. Sekaligus menyiapkan diri untuk masuk ke sekolah atau kampus incaran, girls.
1. Selalu mengulang kembali pelajaran di hari itu setiap malam, minimal selama dua jam.
2. Membuat jadwal belajar kelompok seminggu sekali agar lebih mudah menyerap pelajaran.
3. Membaca bahan pelajaran untuk keesokan harinya jadi enggak blank ketika mendengarkan penjelasan guru. Kita juga bisa mencatat hal yang enggak dimengerti untuk ditanyain.
4. Enggak lagi melakukan SKS alias sistem kebut semalam. Atasi dengan membuat papan berisi jadwal ujian sehingga bisa menyicil belajar sejak jauh-jauh hari.
5. Lebih aktif di sekolah seperti ikut ekskul dance karena kita memang suka menari dan mendaftar jadi staff humas kepanitiaan pensi.
Learn something new
Biar hari-hari kita enggak membosankan, kita bisa mencoba satu hal baru, girls. Dengan memberikan tantangan kepada diri sendiri, pasti kita akan semakin semangat setiap harinya. Yuk, keluarkan bucket list kita dan coba taklukkan hal baru ini.
1. Belajar menyetir. Siapa tahu ada kejadian darurat dan enggak ada yang bisa dimintai tolong untuk menyetir.
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR