Saking sibuknya sama sekolah, teman, dan pacar kadang kita jadi lupa sama orang yang selalu ada di samping kita, ibu. Malah, di banyak kejadian, makin dewasa rasanya makin sering beranten.
Kadang kita lupa, ketika kita sibuk belajar tambah dewasa, ibu kita semakin beranjak tua. Yang tentunya secara mental dan fisik akan mengalami perubahan.
Duh, daripada terus berantem dan menyesal nantinya, tambahkan resolusi menyambut tahun 2013 dengan: akan lebih menunjukkan rasa sayang sama ibu. Gimana caranya?
Listen
Banyak ibu yang merasa kalau nasihatnya enggak didengar. Kadang kita males meluangkan waktu mendengarkan nasihat yang itu-itu saja. Tapi percaya deh, meluangkan waktu mendengarkan ucapan ibu enggak akan banyak mengurangi waktu yang bisa kita luangkan sama teman.
Be honest
Dia yang melahirkan kita, pastinya dia tahu banget semua sifat kita. Walaupun makin besar, kita merasa ibu makin enggak mengerti kita. Dan itu wajar. Tapi jangan biarkan itu jadi penyebab kita makin jauh sama dia. Jujur sama perasaan kita dan ajak ibu mengobrol dari hati ke hati. Ibu juga bakalan seneng banget kalau kita melibatkannya dalam kehidupan pribadi kita. Misalnya, curhat sama dia ketika kita jatuh cinta atau patah hati.
Say thanks
Sederhana tapi efektif. Katakan terimakasih bahkan untuk hal yang memang rutin dia lakukan untuk kita. Seperti menyiapkan bekal makanan atau menyetrika seragam kita. Enggak usah ragu juga mencium pipi atau memeluknya sambil mengatakan rasa terimakasih kita atas semua yang dilakukannya setiap hari.
Apreciation
Penulis | : | cewekbanget |
Editor | : | CewekBanget |
KOMENTAR