Kabar ada dua pelajar SMA Jayapura yang lolos flight test NASA langsung bikin heboh netizen. Soalnya, hasil penelitian Bob Kaway dan Tithus Lamek Yewi ini diterima NASA dan akan dibawa Roket Atlas 5 ke luar angkasa. Wow! Simak 4 fakta soal 2 siswa dari SMA Jayapura yang Lolos Tes Penerbangan dari NASA ini.
(Baca juga: SMA Ini Punya Pelajaran Video Game)
Berasal dari status Noldy Worone
“2 siswa dari SMA Advent Doyo Baru (Bob Kaway dan Tithus Lamek Yewi) dinyatakan lolos flight test NASA yang ketat dan dinyatakan boleh diluncurkan ke International Space Station untuk melakukan penelitian bersama NASA yang tergabung sebagai tim 20 peneliti muda Indonesia dan hasil penelitian mereka akan dipresentasikan di Annual Conference of the American Society for Gravitational and Space Research di Washington DC dalam bulan November 2016,” tulis Noldy.
(Baca juga: 17 Anak Muda Indonesia Masuk Daftar 30 Orang Berpengaruh di Bawah Usia 30 Majalah Forbes Asia)
Siapakah mereka berdua?
Bob Kaway dan Tithus Lamek Yewi adalah dua siswa dari SMA Advent Doyo Baru, kota Jayapura, Papua. Berikut biodata singkat mereka;
Nama Lengkap : Bob Royend Sabatino Kaway
TTL : Sentani, 22 Oktober 1997
Alamat : Kampung Bambar, Distrik Waibu, Kab. Jayapura
Umur : 18 Tahun
Cita – Cita : Pendeta dan Dokter
Sekolah : SMA Advent Doyo Baru
Kelas : XII IPA
Nama Lengkap : Tithus Lamek Yewi
TTL : Suna, 24 Juni 1997
Alamat : Kampus SLA Doyo Baru
Umur : 18 Tahun
Cita – Cita : Ambasador (Duta Besar) dan Ilmuan
Sekolah : SMA Advent Doyo Baru
Kelas : XII Bahasa
(Baca juga: Inspirasi Kado Untuk Sahabat Saat Lulus SMA)
KOMENTAR