Keduanya pun mengalami proses patah hati yang menyedihkan banget tapi enggak berdaya untuk memperbaikinya. Sayangnya, Seo Yeon ternyata mengidap sebuah penyakit yang membuatnya kehilangan ingatan sedikit demi sedikit.
Lama kelamaan, ingatan Seo Yeon pun menghilang, termasuk memorinya bersama Ji Hyung.
The Princess Man (2011)
Sebuah kisah cinta tragis di kerajaan era dinasti Chosun. Tetang anak cewek dari Pangeran Sooyang dan anak cowok dari Kim Jong Seo. Anak Kim Jong Seo, Seung Yoo adalah anak cowok yang ganteng, bijak sana dan terpandang.
Sedangkan putri Seryeong anak dari Kim Sejo alias pangeran Sooyang adalah cewek yang ceria, pemberani dan punya rasa pengin tahu yang sangat tinggi. Mereka pun saling jatuh cinta tapi kemudian menemukan kenyataan bahwa kedua orang tua mereka adalah musuh besar.
Kisah cinta mereka pun harus menghadapi berbagai petaka dan tentangan yang sangat berat seperti layaknya kisah Romeo dan Juliet.
The Innocent Man (2012)
Ini adalah peran pertama Joong Ki sebagai pemeran utama. Di sini Joong Ki berperan sebagai Kang Ma Ru, seorang mahasiswa kedokteran yang pintar dan menjanjikan. Satu hari ketika sedang menemaninya adiknya yang sakit, Ma Ru tiba-tiba mendapat telepon dari Ja Hee, cewek yang dia sayangi.
Ja Hee terdengar sangat panik dan meminta Ma Ru untuk datang menolongnya. Ma Ru dengan terpaksa meninggalkan adiknya dan menemui Ja Hee. Begitu sampai, ternyata Ja Hee sedang ada di sebuah kamar motel dengan seorang pria yang sudah tewas berlumuran darah.
Ma Ru berkorban untuk Ja He dengan mengaku menjadi pembunuh cowok itu sehingga harus dipenjara selama lima tahun. Lima tahun beralalu, Ma Ru pun sudah melepaskan mimpinya sebagai dokter dan malah menjadi cowok yang suka menipu ibu-ibu kaya demi uang.
Penulis | : | Aisha Ria Ginanti |
Editor | : | Aisha Ria Ginanti |
KOMENTAR