Shirokuma
Alamat: Gandaria City
Cafe ini bernuansa jepang. Interior mereka juga sengaja dibuat agar tampak lucu seperti layaknya cafe di Jepang. Shirokuma terkenal akan dessert yang berbentuk lucu. Dari segi cita rasa tentunya enggak mengecewakan. Cafe ini cocok sebagai tempat untuk dikunjungi di hari Valentine karena mereka memiliki hidangan yang seru untuk dicoba bersama dengan pacar.
Aranzi Aronzo
Alamat: Sunter
Cafe ini berasal dari Jepang dan cocok untuk dikunjungi bersama pacar atau gebetan. Interior cafe ini menggunakan warna-warna soft seperti baby blue, dan juga diramaikan dengan berbagai dekorasi karakter Aranzi Aronzo. Cafe ini terkenal dengan kuenya yang memiliki bentuk yang lucu.
Hello Kitty Cafe
Alamat: PIK (Pantai Indah Kapuk)
Menurutku cafe ini sangat cocok untuk dijadikan tempat tujuan makan bersama pacar. Interior cafe ini bertema Hello Kitty dan warna yang digunakan juga warna-warna pastel. Cafe ini juga memiliki makanan-makanan yang disajikan dengan lucu dan unik.
Patbingsoo Indonesia
Alamat: Bintaro X-Change
Sesuai namanya, café ini mengajak kita merasakan suasana Valentine seperti di Korea. Pokoknya bakalan romantis seperti yang suka kita lihat di drama Korea deh, he-he. Café ini menyediakan dessert dari Korea yang segar dan cocok dinikmati di siang hari.
Japanese Bakehouse
Alamat: Pondok Indah Mall 1
Satu lagi café yang menyajikan makanan Jepang yang bisa kita kunjungi saat Valentine’s Day. Buat yang pengin merayakan Valentine dengan cemilan-cemilan lucu, wajib banget datang ke sini.
PAPAJO Eatery
Alamat: Lippo Mall Puri
Interior café ini terlihat manis banget karena didominasi warna putih. Jadi, dijamin bakalan bikin suasana nge-date saat Valentine jadi tambah berkesan. Makanan yang disediakan lumayan enak, dan yang pasti kita bisa ngobrol santai dengan pacar di sini.
Snctry Health Bar
Alamat: Jln. Dharmawangsa raya no. 4
Cafe ini cocok bagi para pencinta makanan sehat. Meskipun kecil, interior dari cafe ini didesain dengan unik dan menarik. Mereka juga menggunakan beberapa tanaman sebagai dekorasi. Cafe ini terkenal dengan fruit bowl yang sehat namun masih terasa enak. Selain perut kenyang, kita bisa foto-foto juga di sini.
SKYE
Alamat: BCA tower lt 56 Jln. M.H Thamrin no 1
SKYE adalah tempat yang cocok buat yang ingin merasakan suasana romantis ketika pergi makan bersama pacar. Restoran ini terletak di lantai atas sebuah gedung tinggi sehingga memiliki view yang sangat bagus, saat malam maupun siang.
Hospitalis Resto & Bar
Alamat: Jl. KH Ahmad Dahlan No. 31, Gandaria, Jakarta.
Restoran ini memiliki konsep rumah sakit yang tentunya sangat unik untuk dikunjungi. Interior mereka sengaja dibangun agar menyerupai rumah sakit. Makanan yang mereka hidangkan pun tidak sebatas makanan biasa, mereka membuatnya agar cocok dengan konsep rumah sakit.
PAUL
Alamat: Pacific Place
Menurutku PAUL dapat dijadikan tempat makan yang romantis terutama ketika menjelang hari Valentine. Interior tempat ini bertema "classy" dan memberikan kesan yang cukup mewah. Apalagi cafe ini berasal dari Perancis, salah satu negara yang paling romantis di dunia. PAUL juga sangat terkenal dengan pastry.
Penulis | : | Astri Soeparyono |
Editor | : | Astri Soeparyono |
KOMENTAR