Yang paling penting adalah menjaga kebersihan dan kerapian, bukan cuma hal-hal yang gampang ter-notice, tapi juga buat detail-detail yang mungkin seringkali terlewat, kayak kebersihan kuku, pakai parfum yang wanginya enggak menyengat, atau membersihkan gigi supaya jangan sampai ada sisa cabai yang nyelip.
Kalau kita bisa mengurus diri sendiri dengan baik, cowok akan dapat keyakinan kalau kita juga bisa mengurus mereka.
Ternyata, bukan cuma kita yang akan kasih nilai tambahan buat cowok dengan selera humor yang baik.
Cowok juga menganggap cewek yang tahu kapan boleh bercanda dan punya bahan bercandaan oke sebagai cewek yang menarik.
Di mata mereka, cewek yang murah senyum itu menunjukkan kalau kita menjalani hidup dengan bahagia dan senantiasa berpikir positif.
Tapi bukan berarti kita harus selalu tertawa, termasuk saat mendengar jokes yang garing, ya.
Daripada khawatir memikirkan banyak hal dalam hati pas lagi ngobrol, kayak apa yang dipikirin cowok tentang kita, gimana penampilan kita, atau hal-hal lain, lebih baik kita fokus sama obrolan itu sendiri.
Jangan sampai di akhir obrolan kita malah nanya, "Oh ternyata kamu suka makan mi, ya? Kok aku baru tahu," padahal jelas-jelas dia udah mengatakannya.
Kalau sampai begitu, cowok akan merasa kita enggak fokus dan enggak menghargai dia. Enggak ada yang lebih diinginkan cowok selain keberadaan kita secara full buat dia.
Baca Juga: Begini Tips Membuat Cowok Cuek Menjadi Perhatian dan Manja ke Kamu
Passion memang penting banget, bukan cuma buat masa depan kita, tapi juga buat bikin cowok suka sama kita.
Cewek yang enggak punya tujuan dalam hidupnya atau yang enggak tahu apa yang mau dilakukannya cuma bakalan bikin cowok ilfil.
Source | : | Cewek Banget |
Penulis | : | Dok Grid |
Editor | : | optimization |
KOMENTAR