Setelah menghadapi Ujian Nasional yang terkadang bikin kita stress, yuk setelah pulang sekolah cari cara bikin kita rileks. Salah satu cara yang ampuh adalah dengan maskeran. Yes girls! Manfaat khusus dari maskeran adalah kandungan vitamin dalam masker mampu mengembalikan keremajaan kulit dan membersihkan kulit dari racun-racun yang berasal dari radikal bebas.
Wanginya yang menyegarkan juga bisa bikin kita santai setelah menghadapi ujian. Yuk kita simak 7 pilihan masker yang bikin rileks setelah mengerjakan Ujian Nasional!
(Baca juga: Mudah dan Murah! Yuk, Bikin Masker Wajah dari Bengkoang)
Sheet Mask
Sheet mask adalah masker berbentuk lembaran tisu yang agak tebal dengan packaging sachet sekali pakai. Masker ini praktis dan mudah dibawa kemana-mana. Mengandung bahan alami seperti aloe vera, masker dari Etude House ini bisa mencerahkan kulit setelah menghadapi Ujian Nasional.
(Baca juga: Yuk, Buat Masker Pisang yang Gampang dan Baik Bagi Kecantikan)
Pomegranate atau buah delima memiliki banyak manfaat untuk kesehatan kulit. Mulai dari melembabkan, membasmi jerawat, hingga melindungi dari sinar UV. Jadi masker dengan kandungan buah delima bisa jadi pilihan untuk menjaga kesehatan kulit kita, ya, girls!
Masker dari Innisfree yang mengandung kolagen juga baik untuk kesehatan kulit. Kolagen membantu kulit kita mempertahankan elastisitasnya. Sehingga mencegah wajah kita dari penuaan dini dan membantu regenerasi kulit.
(Baca juga: Yuk, Bikin Masker Wajah dari Yogurt, Buat Basmi Jerawat)
Ujian Nasional bikin kita sering bergadang dan akibatnya muncul kantong mata sampai mata panda yang membuat bawah mata kita menjadi kehitaman. Cara untuk meminimalisirnya mudah girls, dengan menggunakan eye patch mask ini. Tempel di bawah mata kita sekitar 30 menit lalu cuci muka hingga bersih.
Superfood Mask dari Body Shop ini terdiri dari 5 varian rasa yaitu Amazonian Acai, Ethiopian Honey, Chinese Ginseng & Rice, British Rose, dan Himalayan Charcoal. Maksud dari superfood adalah masker ini terbuat dari 100% vegan yang baik untuk kulit. Serta kita juga bisa menggunakan dua masker sekaligus dalam satu wajah karena masker ini memiliki sifat yang multi-tasking. Gunakan dengan tangan atau brush dan diamkan selama 30-45 menit hingga masker menyerap ke kulit wajah.
Saat Ujian Nasional tentu pola tidur kita akan sedikit berantakan. Laneige sleeping mask mampu melembabkan dan merevitalisasi kulit seakan kita mendapat tidur nyenyak selama 8 jam. Sehingga kulit wajah enggak kusam dan ternutrisi dengan baik. Caranya cukup dengan oleskan masker sebelum tidur dan bilas di pagi harinya.
Muddy mask
Tinggal di Indonesia yang beriklim tropis tentu membuat kulit kita menjadi mudah berminyak dan kusam. Kita bisa menggunakan masker lumpur ini yang ampuh membersihkan kulit kita dari minyak dan polusi yang menempel di pori-pori wajah. Gunakan masker lumpur ini seminggu 1-2 kali saat weekend.
Penulis | : | Candy Chandra |
Editor | : | Candy Chandra |
KOMENTAR