Saat ini kita udah enggak perlu takut lagi buat menyalurkan bakat yang kita punya, salah satunya di bidang musik.
Dengan banyak festival dan ajang musik buat anak muda, membuka kesempatan buat unjuk gigi.
Seperti Teh Pucuk yang baru saja menyelenggarakan Pucuk Cool Jam Festival, festival band di beberapa sekolah menengah ke atas di Jabodetabek dan Bandung.
Pengin tahu seperti apa sih keseruan festival ini? Ini dia Pucuk Cool Jam Festival, apresiasi terhadap bakat bermusik anak muda Indonesia.
(Yuk, ikutan acara Prasmul Olympics 2017 yang pastinya seru banget!)
Bentuk Dukungan The Pucuk
“Pucuk Cool Jam menjadi salah satu bentuk dukungan Teh Pucuk Harum untuk memfasilitasi anak-anak muda yang memiliki bakat di bidang musik,” jelas Nanang Siswanto, Marketing Manager RTD Tea & Juice PT Mayora Indah.
Enggak cuma punya bakat, tapi juga bisa sekaligus mengekspresikan diri melalui musik.
Dan, acara ini mendapat antusias yang tinggi, dengan banyaknya anak-anak muda yang ikut berpartisipasi menunjukkan bakat mereka.
Kualitas penampilan mereka juga keren-keren banget!
Seleksi di 30 Sekolah Menengah Atas dan Kejuruan
Di tahun kedua, Pucuk Cool Jam hadir dengan mengadakan seleksi ke 30 sekolah menengah atas (SMA) dan kejuruan (SMK) di Jabodetabek dan Bandung sejak akhir Januari hingga Maret 2017.
Penulis | : | Ifnur Hikmah |
Editor | : | Ifnur Hikmah |
KOMENTAR