Nyonya Kecubung alias Revina VT dikenal karena videonya yang sempat viral, berisi sindirannya kepada sang mantan, bukan hanya sekadar cewek yang nyinyir lewat medsos lalu jadi terkenal.
Sebenarnya alasan dia membuat video berisi nyinyiran itu enggak lebih dari ingin menyampaikan pesan kepada cewek-cewek lain agar enggak mengalami nasib yang sama.
Revina pun bilang, meski videonya sempat viral, dia enggak merasa menjadi seleb medsos sedikit pun.
“Enggak ah, aku masih merasa jadi Revina yang pecicilan seperti dulu. Semua followers aku anggap sebagai teman, selama aku masih bisa membalas komen-komen mereka di medsos ya akan aku balas.
Aku enggak mau jadi Revina yang sok ngartis dan kena star syndrome. Walaupun di kampus, banyak yang bilang aku selebgram lah, apa lah, aku tetap enggak mau dicap sebagai artis.
I’m just an ordinary girl who speaks unspoken words and people like it,” ujar Revina.
Enggak hanya bikin video yang viral, Revina pun concern banget dengan hal-hal yang sering dipermasalahkan cewek. Cek di sini untuk tahu masalah cewek yang sudah dijawab Revina.
Buat Revina, menjadi cewek itu harus bisa kuat dan berani, jangan mau dikalahkan dengan keadaan.
Ini 3 tips dari Revina alias Nyonya Kecubung agar kita bisa jadi cewek kuat dan berani.
Kita Bisa Jauh Melebihi Ekspetasi Sendiri
Buat Revina, sebenarnya kita sebagai cewek itu mampu melakukan apa pun bahkan jauh melebihi ekspetasi diri kita sendiri.
Sayangnya, kadang kita jatuh kepada batu-batu sandungan, seperti anggapan cewek yang enggak boleh terlalu pintar atau meraih mimpi yang tinggi.
”Permasalahan paling krusial buat kita adalah budaya patriarki di Indonesia yang sayang kental. Tapi bukan berarti kita hanya bisa diam saja.
Justru sebagai cewek, kita harus mendobrak anggapan yang bilang kalau cewek enggak usah sekolah tinggi-tinggi, cewek harus selalu nurut sama cowok, cewek harus bisa masak, dan lainnya.
Hal yang harus kita pahami bahwa kita adalah setara dengan cowok, bukan melebihi dan bukan juga berada di bawah mereka.
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR