Fight My Way, drama Korea yang diperankan oleh Park Seo Joon dan Kim Ji Won ini enggak hanya menceritakan tentang kisah percintaan, tapi juga persahabatan dan meraih impian.
Di samping itu, kisah percintaan Choi Ae Ra yang sempat muncul dalam episode 1 bisa juga jadi pelajaran untuk kita.
Dalam episode tersebut, diceritakan Choi Ae Ra akhirnya putus dengan pacar lamanya, Kim Moo Ki, di saat dia baru saja membelikan sepeda untuk pacarnya.
Belajar dari drama Korea Fight My Way, ada 5 tanda sebaiknya kita putus saja sama pacar dibandingkan mempertahankan hubungan.
Hanya Memikirkan Diri Sendiri
Saat Choi Ae Ra menelepon Kim Moo Ki dan mendapat Moo Ki gagal lagu dalam menjalani tes, bikin Choi Ae Ra putus asa. Permasalahannya bukan sekali saja, Kim Moo Ki gagal dalam tes tersebut.
Moo Ki malah berdalih, katanya dia membutuhkan sepeda untuk alat transportasinya. Sampai Choi Ae Ra pun membelikannya, Kim Moo Ki masih mengeluh karena sepedanya enggak sebagus yang ia inginkan.
Cowok yang hanya memikirkan diri sendiri sama saja enggak sayang sama kita.
Enggak Mendengarkan Orang Lain
Choi Ae Ra sudah lama pacaran dengan Kim Moo Ki, cowok yang usianya lebih muda dari dia. Choi Ae Ra pun enggak pernah memedulikan perkataan sahabatnya, Go Dong Man, kalau dia dan Kim Moo Ki sebenarnya sudah enggak cocok.
Sampai akhirnya, ucapan Go Dong Man terbukti kebenarannya. Terkadang kita terlalu memikirkan kata hati sehingga menutup telinga terhadap pendapat orang lain.
Padahal ada waktunya, kita juga harus mendengarkan orang lain, lho, girls apalagi sahabat terdekat.
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR