Salah satu bagian yang paling susah dalam makeup adalah mengaplikasikan eyeliner. Bagi kita yang masih pemula, lebih baik pilih eyeliner pencil aja yang relatif lebih gampang diaplikasikan ke mata. Yuk simak 7 eyeliner pencil lokal yang harganya bawah 100 ribu.
Mirabella Eyeliner Definer (Rp 36.000,-)
Eyeliner pencil keluaran Mirabella ini hanya memiliki warna hitam. Teksturnya lembut, sehingga saat diaplikasikan enggak membuat mata sakit.
Makeover Eyeliner Pencil (Rp 80.000,-)
Makeover Eyeliner Pencil punya total 11 shade. Teksturnya creamy, sehingga warnanya gampang ‘keluar’ di mata dan aman untuk mata ensitive. Selain itu, warnanya juga pigmented banget. Keunggulan lain eyeliner pencil Makeover ini adalah waterproof.
Inez Color Contour Eyeliner Pencil (Rp 38.000,-)
Pilihan warnanya ada putih, biru, dan hitam. Teksturnya empuk, hampir seperti crayon. Sayangnya, eyeliner pencil ini enggak smudgeproof.
(Baca juga: 5 Rahasia Perawatan Kulit Wajah dan Makeup Flawless ala Krystal Jung)
Latulipe Eyeliner Pencil (Rp 45.000,-)
Teksturnya creamy, jadi mudah diaplikasikan. Kekurangannya, enggak waterproof sehingga mudah hilang atau pun memudar.
Wardah Eyeliner Pencil (Rp 80.000,-)
Teksturnya lembut, jadi aman untuk mata sensitif. Sayangnya, eyeliner pencil milik Wardah ini nggak waterproof dan smudgeproof, jadi kurang cocok untuk kulit berminyak.
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR