Kala masih pacaran, pasti banyak banget pemicu pertengkaran, atau soal alasan mengambil keputusan yang berbeda. Jangan jadikan hal-hal tersebut kita ulangi dalam kehidupan kita.
Anggap saja setelah melewati hal tersebut kita jadi belajar sesuatu dan berubah mnejadi pribadi yang lebih baik.
(Baca juga: Bongkar Kepribadian Kita Berdasarkan Warna Kesukaan. Mana Warna Favoritmu?)
Menjalin relasi dengan banyak orang
Saat pacaran, enggak jarang pacar memperkenalkan kita dengan orang lain. Mungkin saudara, teman, atau bahkan orang tuanya. Sebagian dari mereka tetap bisa menjadi relasi baik yang harus kita jaga. Enggak ada salahnya kan menjalin hubungan baik dengan orang-orang itu? Setuju?
Melepaskan dan bertemu orang baru
Melihat mantan dengan ceweknya yang baru terkadang bikin kita makin sakit hati. Tapi di lain pihak, kita juga belajar untuk bisa menjadi kuat. Kita tahu bagaimana melawan perasaan sakit hati tersebut dan enggak membiarkannya terlalu mempengaruhi suasana hati kita. Kita jadi belajar, kalau dia dengan ‘semudah’ itu bisa melepaskan kita, kita juga bisa dengan mudah melepaskan dia dan membuka hati untuk orang yang baru. Setuju?
(Baca juga: 13 Tanda Cowok Enggak Punya Perasaan Suka ke Kita, Menurut Penelitian)
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR