Sebagai cewek mungil, ada beberapa fashion item yang enggak bisa kita gunakan, nih karena bakal membuat tampilan kita malah makin mungil. Tapi kita beruntung, lho! Sekarang kita bisa belajar gimana caranya memadukan fashion item yang enggak bisa kita gunakan biar seimbang dan enggak terlihat 'tenggelam.' Yuk coba intip gimana cara memakai 9 fashion item ini untuk cewek mungil biar tetap jenjang!
1. Oversized sweater
Sesuai namanya, oversized sweater bisa jadi musuh besar tubuh mungil kita. Nah, biar enggak terlihat makin pendek, lebih baik pasangkan dengan legging atau skinny jeans biar bisa menyeimbangkan gaya berpakaian kita.
2. Tunic
Sayangnya, tunic atau atasan yang panjangnya melebihi pinggul kita memang enggak dibuat untuk kita yang mungil. Tapi kita bisa mengakalinya, kok. Pertama, coba cari tunic yang enggak begitu panjang.
Kalau enggak ada, kita bisa menggunakan tunic sebagai dress dengan atau tanpa ikat pinggang biar enggak terlihat 'tenggelam'.
3. Turtleneck
Untuk tubuh yang mungil, kita seharusnya jangan menutupi bagian leher biar enggak terlihat makin mungil. Tapi enggak ada salahnya kalau kita ingin menggunakan turtleneck, kok.
Caranya, gunakan warna yang sama dengan bawahan dan sepatu biar membuat ilusi tubuh yang jenjang. Jangan menggunakan warna yang kontras, misalnya turtleneck biru dan bawahan merah yang bakal bikin tampilan kita jadi enggak seimbang.
4. Oversized blazer
Biar bisa menyeimbangkan ukurannya yang besar, coba pasangkan dengan dress yang slim fit atau miniskirt. Kita juga bisa menggunakan high waisted short atau skinny jeans, lho. Pokoknya, pastikan bawahan dan atasan kita punya ukuran yang pas dengan tubuh kita.
5. Midi skirt
Karena panjangnya yang tanggung, kita bisa terlihat pendek, lho saat menggunakan midi skirt. Tapi ada caranya kok kalau memang ingin menggunakan midi skirt. Coba gunakan bentuk pencil skirt atau potongan a-line untuk memberikan ilusi kaki yang lebih jenjang.
6. Kulot
Kulot punya karakteristik yang longgar dan bisa membuat kita terlihat pendek. Coba gunakan kulot dengan panjang 10-20 cm di bawah lutut. Selain itu, pasangkan dengan atasan yang slim fit alias ngepas badan untuk mengimbangi bentuk longgar kulot.
7. Round shoes
Kalau benar-benar ingin menggunakan sepatu dengan ujung yang membulat, lebih baik gunakan celana pendek atau celana panjang yang slim fit. Sebenarnya, lebih baik kita gunakan sepatu dengan ujung yang meruncing karena akan memberikan ilusi kaki yang lebih jenjang.
8. Oversized bag
Siapa bilang cewek mungil enggak boleh pakai tas yang besar? Kita tetap bisa kok memakainya, asalkan jangan menggunakan oversized sling bag, ya. Lebih baik beralih ke oversized handbag.
9. Ankle shoes
Ankle shoes juga bisa jadi musuh besar kita, girls. Karena persis menutupi ankle, sepatu jenis ini bakalan membuat kaki kita makin terlihat pendek. Alhasil, keseluruhan tampilan kita malah makin mungil dan terlihat 'tenggelam.'
Untuk mengakalinya, kita bisa menggunakan paduan ankle shoes hitam dan legging berwarna sama. Kita juga bisa menggunakan ankle shoes dan skinny jeans, dengan catatan untuk memasukkan atasan kita ke dalam celana.
(Baca juga: Matte, Satin, Creamy, dan Istilah-istilah Lipstik Lainnya yang Harus Kita Tahu)
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR