Mulai dari bahasa, musik, drama, makanan, hingga minumannya, selalu ada hal unik yang bisa kita pelajari dari Korea. Kalau kita sering nonton drama Korea, pasti enggak akan asing dengan beberapa jenis minumannya berikut. Seru banget nih buat kita coba kalau lagi berlibur ke nih Korea, girls. Ini dia 12 minuman khas Korea yang seru buat kita coba. Favorit kamu yang mana?
(Baca juga: 5 Alasan Karakter Nam Sae Hee dari Drama Korea 'Because This is My First Life' Bikin Kita Jatuh Cinta)
Banana Milk
Minuman kemasan yang sering muncul di drama Korea ini ternyata yang paling populer lho. Alasannya karena, pemerintah Korea pengin mengajak orang-orang di Korea supaya lebih rajin lagi minum susu untuk alasan kesehatan. Susu dengan rasa pisang ini punya perpaduan rasa manis dan asam sekaligus. Yummy.
Coffee Milk
Lagi ngantuk tapi harus melakukan banyak kegiatan dalam sehari? Kopi susu dalam kemasan ini cocok buat menambah energi kita.
Milkis
Milkis punya tagline, “new feeling of soda baverage” yang memang cocok banget menggambarkan rasa dari minuman kemasan ini. Milkis merupakan minuman karbonasi susu dan corn syrup yang memberikan rasa mirip soda dan manis sekaligus.
Misugaru
Kalau kita termasuk penggemar minuman protein shakes, kita bisa banget mencoba minuman yang satu ini girls. Karena menagndung kacang-kacangan, Misugaru jadi memiliki protein yang tinggi sehingga cocok kita gunakan sebagai pengganjal perut. Yums!
McCol
Kalau kita penggemar classic barley tea, McCol bisa jadi pilihan kita. Minuman ini merupakan minuman kabonasi teh barley dengan rasa manis yang unik. McCol jadi favorit buat diminum saat musim panas.
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR