Pasti kita sering merasa idol Korea baru terlihat sifat aslinya ketika mereka membintangi suatu variety show. Bukannya jadi aneh, justru kita jadi seperti mengenal idol tersebut lebih jauh dan lebih dekat karena melihat perilaku mereka di variety show. Ini lah 10 idol Korea yang pribadinya berbeda ketika di panggung dan di variety show. Ada favoritmu?
Lagu-lagu yang dinyanyikan Henry di Super Junior M ataupun solo semuanya memiliki karakter karisme yang khas. Kita enggak akan menyangka kalau Henry aslinya cerewet dan selalu memberikan ekspresi yang lucu saat ada di variety show. Kita bahkan mungkin pernah bertanya, ini Henry yang sama atau enggak ya? Hi-hi.
Doojoon ‘HIGHLIGHT’
Doojoon yang juga merupakan leader di grupnya, membuat dia harus memiliki karisma dan wibawa yang gentle saat di atas panggung. Kalau member HIGHLIGHT yang lain enggak terlalu memperlihatkan sikap yang manly, Doojoon lah yang seperti menjadi manly face of the group. Tapi ketika Doojoon muncul di variety show, dia bakal berubah beda banget! Kalau udah ketawa, Doojoon bakalan lepas banget dan vkspresi tertawanya itu enggak ada saingannya deh.
Key ‘SHINee’
Kalau kita hanya melihat penampilan Key di atas panggung, kita mungkin akan menilai Key adalah idol yang cuek, jutek, berkarisma dan fashionable. Namun saat kita melihat Key di variety show, ternyata Key adalah orang yang ramai, cerewet, ekspresif, dan mudah tertawa. Beda banget deh Key di panggung dengan Key di variety show!
(Baca juga : Key 'SHINee': Tipe Cowok Romantis dan Selalu Mikirin Pacar)
Irene ‘Red Velvet’
Dikenal sebagai pribadi yang introvert membuat Irene terlihat dingin saat di atas panggung. Ditambah lagi tanggung jawabnya sebagai leader sehingga membuat Irene semakin dingin. Tapi belakangan ini perilaku Irene yang ada di variety show cukup membuat kita terkejut, karena ternyata Irene orangnya jahil dan kompetitif. Sepertinya, Irene sudah mulai nyaman memperlihatkan sifat aslinya ya girls.
(Baca juga : 7 Inspirasi Tampil Casual Ala Irene 'Red Velvet' yang Cocok Untuk Gaya Sehari-Hari)
Song Mino ‘WINNER’
Mino yang jago ngerap dan beraliran Hip Hop ini kalau di atas panggung gayanya swag banget. Tapi kalai di variety show ternyata Mino selalu menunjukkan dirinya yang cute dan lucu! Kita selalu terhibur dengan ekspresi cute dari Mino. Pokoknya Mino yang di variety show bikin gemas banget deh!
Hyeri ‘Girls Day’
Lagu Girls Day yang kebanyakan lagu sexy membuat Hyeri dan member Girls Day lainnya terlihat berkarisma dan sexy. Namun kalau Hyeri ada di variety show, kita langsung teringat dengan perannya di drama Reply 1988! Sepertinya karakter Hyeri dan Dok Soon mirip ya girls, sama-sama ramai dan lucu.
Sunggyu ‘INFINITE’
Menjadi Leader di INFINITE membuatnya kalau di atas panggung punya karisma banget. Selain itu lagu-lagu INFINITE juga kebanyakan manly jadi karakter Sunggyu di atas panggung keliatan betkarisma. Tapi kalau dia sudah ada di variety show, Sunggyu orang yang iseng dan malah sering diledekin. Reaksi dan respon Sunggyu juga lucu banget!
Bomi ‘APink’
Apink dikenal sebagai girlgroup yang innocent dan membernya seperti fairy. Tapi siapa sangka, Bomi kalau ada di variety show bikin kita lupa kalau dia member Apink! Beda banget performancenya di panggung dengan penampilan aslinya kalau ada di variety show. Tapi justru ini lah yang menjadi daya tarik Bomi Apink, kamu setuju ?
Jackson ‘GOT7’
Memiliki suara berat membuat Jackson yang ada di atas panggung terlihat manly banget! Badannya yang kekar dan bagus juga semakin membuatnya terlihat manly. Tapi kalau di variety show, keliatan deh kalau Jackson aslinya konyol banget. Dia enggak ragu menampilkan wajahnya yang aneh tapi lucu, gemas banget!
(Baca juga : Jackson ‘GOT7’ dan 3 Seleb Korea Lainnya yang Pernah Terlibat Kontroversi Iklan yang Dibintanginya!)
Suara Joon Young yang berat dan rock banget selalu sukses bikin cewek yang liat performance nya jatuh hati. Tapi kalau kita melihat perilaku Joon Young di variety show 2 Days 1 Night, kita bakal enggak nyangka deh kalau Joon Young yang keren saat nyanyi ternyata aslinya iseng banget. DIa juga sering melakukan tindakan ceroboh yang bikin kita tertawa.
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR