Mengetahui kesehatan vagina itu penting. Organ intim memang enggak kelihatan dari luar, sehingga kita mungkin jarang mengecek keadaannya. Padahal enggak sulit untuk mengetahui vagina dalam keadaan sehat atau sebaliknya. Kita bisa coba cari tandanya dengan 5 cara ini, ya. Wajib tahu, nih!
Enggak sakit saat disentuh
Menyentuh vagina saat membersihkannya atau hanya sekadar mengecek itu penting, lho. Vagina dalam keadaan sehat itu enggak sakit saat disentuh, sebaliknya vagina yang enggak sehat akan terasa sakit walau disentuh.
Cairan vagina berwarna enggak normal
Vagina mengeluarkan cairan itu adalah hal yang normal, malahan kita wajib waspada kalau vagina terasa kering. Cairan vagina itu gunanya untuk membersihkan vagina itu sendiri. Hal yang perlu diperhatikan adalah saat cairan vagina berubah warna. Misalkan, warnanya menjadi cairan hijau, cokelat, atau kekuningan, berarti ini bisa jadi tanda infeksi.
Warna vagina kemerahan
Warna vagina setiap orang memang berbeda dan bervariasi, tapi ketika vagina kita berwarna kemerahan dan terasa panas saat disentuh, itu tandanya enggak baik. Vagina yang sehat memiliki warna kemerahan, tapi kalau panas saat disentuh itu tandanya terjadi infeksi. Pastikan kita enggak menyentuh vagina dalam keadaan tangan kotor dan enggak memakai celana dalam terlalu ketat.
(Baca juga: 6 Tanda Yang Sering Enggak Disadari Ini Ternyata Petunjuk Infeksi Vagina)
Siklus menstruasi tidak teratur
Menstruasi umumnya mempunyai periode yang regular, yaitu antara 21 sampai 35 hari. Kalau kurang atau lebih dari periode tersebut, dan terjadi selama beberapa bulan, maka kita wajib waspada. Bisa jadi karena hormon yang enggak seimbang, atau kita sedang mengalami stres berlebihan sehingga menganggu siklus menstruasi.
(Baca juga: Pengalaman 8 Cewek Saat Mengalami Menstruasi Untuk Pertama Kali)
Sakit saat buang air kecil
Kita juga bisa mengetahui kesehatan vagina saat buang air kecil. Jika kita enggak mengalami rasa terbakar atau sakit saat buang air kecil, maka vagina dalam keadaan baik. Tapi kalau kita merasa tersengat saat buang air kecil atau enggak enak saat duduk di toilet, maka kita wajib waspada dan periksa keadaan vagina ke dokter.
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR