Merasa belakangan ini kulit kita jadi agak kasar dan kusam? Bingung gimana mengembalikan kekenyalan dan kehalusan kulit? Tandanya kita butuh bantuan dari ubi, girls!
Ubi punya kandungan vitamin A dan C yang sangat bermanfaat biar kulit jadi lebih kenyal, halus, dan cerah. Belum lagi ubi juga dikenal sebagai sumber antioksidan untuk menjaga kulit kita tetap bersih dan sehat, lho. Jadi, enggak ada alasan lagi untuk enggak menggunakan ubi sebagai masker kita, nih!
(Baca juga: 7 Produk Kecantikan Daun Serai yang Bagus untuk Rambut, Wajah, dan Tubuh Kita)
Bahan yang perlu disiapkan:
1. 1/2 ubi yang sudah dikupas dan direbus.
2. 1 sdm madu murni.
3. 1 sdt bubuk jahe.
4. 1 sdm susu plain.
(Baca juga: 5 Hal Penting yang Harus Kita Tahu Sebelum Menggunakan Sheet Mask)
Cara membuat:
1. Hancurkan ubi yang sudah direbus dengan menggunakan garpu.
2. Saring ubinya dan ambil ampasnya. Sarinya dapat kita gunakan untuk membasuh wajah agar kulit lebih sehat.
3. Campur ampas ubi dengan madu, bubuk jahe, dan susu plain.
4. Aplikasikan ke wajah dengan merata dan tunggu hingga 15-20 menit.
5. Bersihkan wajah dengan air bersih sambil menggosok dengan gerakan memutar.
Wajah bakal jadi lebih kenyal setelah pemakaian!
(Baca juga: DIY Toner Air Beras ala Cewek Jepang untuk Kulit Mulus & Bersih)?
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR