Selain wajah yang butuh perawatan, perawatan leher juga enggak kalah penting, lho. Karena kalau wajah kita cerah bersinar, tapi leher gelap alias belang, tampilan kita jadi enggak maksimal!
Enggak perlu khawatir, deh. Ada 10 bahan alami yang bisa kita gunakan untuk mencerahkan kulit leher kita biar enggak belang!
(Baca juga: 8 Bahan Alami yang Aman & Cocok untuk Kulit Sensitif Kita)
1. Baking soda
Baking soda memang terkenal bisa memutihkan, nih. Makanya, baking soda juga dipilih sebagai bahan alami untuk memutihkan leher menghitam kita. Belum lagi, baking soda juga bisa membuat kulit kita lebih halus daripada biasanya.
Gabungkan 2-3 sdt baking soda dengan air biasa.hingga berbentuk pasta. Aplikasikan ke leher dan tunggu hingga agak mengering. Gosok perlahan leher kita agar baking soda bisa sekaligus mengeksfoliasi leher hitam kita. Terakhir, bilas dengan air dingin dan aplikasikan pelembap. Cara ini bisa dilakukan setiap hari.
2. Cuka apel
Cuka apel bisa membantu menyeimbangkan pH kulit dan memberikan kecerahan alami. Bisa juga menghilangkan sel kulit mati yang membuat leher kita jadi tampak hitam dan kusam.
Campurkan air dan cuka apel dengan perbandingan 2:1 dan celupkan kapas ke dalam larutan. Aplikasikan ke leher kita dan diamkan 10 menit sebelum dibilas dengan air bersih. Setelah itu, jangan lupa langsung menggunakan pelembap agar leher kita enggak kering, ya.
3. Lidah buaya
Alooesin yang ada pada lidah buaya bisa mencerahkan kulit leher dan mencegahnya kembali gelap, nih. Selain itu, bisa juga membantu menyegarkan dan melembapkan karena mengandung asam lemak, vitamin, dan mineral yang sangat baik untuk kulit kita.
Gosokkan secara perlahan gel lidah buaya ke leher kita selama beberapa menit. Bilas dengan air biasa setelah didiamkan selama 10 menit. Kita boleh melakukan cara ini beberapa kali dalam sehari biar hasilnya cepat terlihat.
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR