Film ini diadaptasi dari novel keempat dalam series “Millennium” karangan David Lagercrantz (tiga novel sebelumnya ditulis oleh mendiang Stieg Larsson), meneruskan kisah tokoh jenius Lisbeth Salander dalam menghadapi kriminal dunia maya dan pejabat pemerintah korup.
The Jungle Book (19 Oktober)
Berbeda dengan adaptasi sebelumnya yang disutradarai oleh Jon Favreau, novel karangan Rudyard Kipling ini akan kembali diadaptasi oleh sutradara Andy Serkis dengan atmosfer yang lebih kelam.
How the Grinch Stole Christmas (9 November)
Film animasi ini diangkat dari buku anak karangan Dr. Seuss. Aktor Inggris Benedict Cumberbacth akan menjadi pengisi suara dari tokoh utama Grinch.
Mary Poppins Returns (25 Desember)
Dalam era Depresi Besar London, tokoh Jane, Michael Banks dan tiga anak Michael kembali didatangi oleh sosok Mary Poppins yang dulu saat kecil menjadi pengasuh mereka. Mary berharap bisa menghadirkan kembali kebahagiaan yang telah lama hilang dari hidup mereka.
(Baca juga: 8 Film Komedi Romantis Hollywood Tahun 90-an yang Wajib Ditonton Weekend Ini)
Penulis | : | Putri Saraswati |
Editor | : | Putri Saraswati |
KOMENTAR