Masalah utama bagi kita yang memiliki kulit berminyak adalah makeup yang enggak awet di wajah karena minyak yang terus muncul.
Tapi ada beberapa produk makeup yang bisa membantu supaya makeup jadi lebih tahan lama meski kulit berminyak.
Ini dia 7 produk makeup yang wajib dimiliki si kulit berminyak agar wajah bebas kilap!
(Baca juga: 5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pada Kulit Berminyak)
Primer
Kita yang punya kulit berminyak harus banget punya primer nih!
Primer digunakan sebelum kita mengaplikasikan foundation atau BB cream.
Primer berguna untuk membuat foundation dan produk makeup lainnya jadi lebih awet di wajah.
(Baca juga: 5 Face Primer di Bawah 100 Ribu yang Bakal Bikin Makeup Tahan Seharian!)
Waterproof eyeliner
Supaya eyeliner enggak gampang smudging, kita harus memilih eyeliner yang waterproof dan smugeproof.
Eyeliner jenis ini enggak akan berkutik meski kulit kita memproduksi banyak minyak.
Eyeshadow primer
Memiliki fungsi yang sama seperti primer, namun eyeshadow primer dibuat khusus untuk kelopak mata kita.
Kelopak mata juga merupakan area yang gampang berminyak, makanya sebaiknya pakai eyeshadow primer sebelum mengaplikasikan eyeshadow ya!
Matte foundation
Untuk mendapatkan base makeup yang sempurna, gunakan foundation, BB cream, CC cream, dan BB cushion berjenis matte.
Aplikasikan base makeup setelah memakai primer supaya makin tahan lama.
(Baca juga: 10 BB Cream Untuk Kulit Berminyak Agar Wajah Bebas Kilap Seharian)
Bedak oil free
Bedak oil free akan menghilangkan minyak dan kilap di wajah kita.
Kita juga bisa menggunakan mineral powder no sebum yang transparan supaya enggak menganggu warna alas bedak.
(Baca juga: Buat Si Kulit Berminyak, Ini 5 Cara Supaya Bedak Lebih Awet di Wajah Kita)
Setting spray
Untuk bikin makeup benar-benar awet seharian, kita perlu menyemprotkan setting spray setelah selesai mengaplikasikan seluruh makeup.
Setting spray akan mengunci makeup-makeup di wajah dan menjadikannya lebih flawless.
Blotting paper
Blotting paper alias kertas minyak adalah produk yang harus ada di makeup bag kita.
Ketika T-zone mulai terlihat berminyak, lebih baik gunakan blotting paper untuk menghilangkannya.
Soalnya kalau kita tumpuk dengan bedak lagi, kulit akan sulit bernapas dan pori-pori jadi tersumbat.
Penulis | : | Intan Aprilia |
Editor | : | Intan Aprilia |
KOMENTAR