(Baca juga: Alasan Kita Enggak Boleh Mencabuti Kulit Bibir dan 7 Cara Mengatasinya)
3. Gunakan lip liner
Buat bibir kecil, lip liner bisa jadi teman baik, nih. Coba gunakan lip liner ke seluruh garis bibir, fokuskan pada cupid's bow. Setelah itu, blend dengan baik supaya terlihat menyatu.
Coba gunakan warna nude biar terlihat lebih menyatu dengan warna asli bibir dan kulit. Jangan menggunakan warna lip liner yang terlalu gelap, karena bakalan bikin ilusi bibir yang terlihat lebih kecil.
4. Waktunya memakai lipstik
Waktunya memakai lipstik, nih! Kita bisa berkreasi dengan warna-warna yang bold. Tapi, kalau pengin bibir terlihat lebih penuh, lebih baik gunakan warna lipstik agak gelap di bagian luar bibir dan warna yang lebih terang di bagian dalam bibir.
Kita juga bisa menggunakan lip gloss biar bibir terlihat lebih penuh, lho!
(Baca juga: DIY Lip Plumper dari Kayu Manis Supaya Bibir Penuh & Tebal Alami)
5. Highlighting itu penting
Highlighter memang biasanya digunakan biar wajah terlihat lebih menonjol di bagian tertentu. Ini juga bisa berlaku untuk bibir biar terlihat lebih penuh dan bulat sempurna, girls.
Gunakan highlighter pada cupid's bow dan di tengah bibir kita. Selain itu, jangan lupa juga untuk memakai lip concealer di luar garis bibir agar tampilan nantinya lebih rapi.
Penulis | : | Marcella Oktania |
Editor | : | Marcella Oktania |
KOMENTAR