Untuk mendapatkan kulit wajah yang mulus dan bersih, kita dapat melakukan berbagai perawatan alami. Misalnya, kita dapat memanfaatkan buah-buahan sebagai masker wajah. Berikut ini cara membuat masker wajah dengan buah mangga untuk menghidrasi, membersihkan, mengangkat pori-pori tersumbat, dan membantu mengurangi jerawat!
(Baca juga: 3 DIY Masker Kunyit untuk Wajah Bebas Jerawat & Lebih Bersinar)
Siapkan:
- 4 potong buah mangga sebagai antioksidan
- ½ cup plain yogurt sebagai eksfoliator
- 4 stroberi sebagai peningkat kolagen
(Baca juga: Cuma 4 Langkah, DIY Masker Pepaya Ini Bisa Menghilangkan Bekas Jerawat dan Mencerahkan Wajah)
Langkah-langkah:
1. Setelah mempersiapkan seluruh bahan yang dibutuhkan, campurkan dengan blender hingga bertekstur seperti pasta.
2. Pijat kulit wajah menggunakan campuran bahan tadi.
3. Diamkan hingga kering selama sekitar 10 menit.
4. Bilas menggunakan air hangat.
(Baca juga: Kulit Gosong Terbakar Matahari? Pakai DIY Masker Wortel & Madu Saja!)
Penulis | : | Shafina Rahmanida |
Editor | : | Shafina Rahmanida |
KOMENTAR