Masker merupakan salah satu ritual skincare yang sering dilakukan setiap cewek di seluruh dunia. Tapi beda negara beda juga jenis masker yang dipakai walaupun akhirnya sama-sama ingin mendapatkan wajah yang bersih dan flawless. Berikut ini 9 masker wajah populer yang dipakai cewek di berbagai belahan dunia.
(Baca juga: 7 Maskara yang Cocok untuk Mata Besar atau Belo Seperti Lisa BLACKPINK)
1. India - Turmeric
Masyarakat India dikenal selalu menggunakan rempah-rempah untuk memasak. Rempah-rempah seperti kunyit sebenarnya memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan kulit lho, girls. Cewek-cewek India sering menyamurkan kunyit dengan air mawar untuk mendapatkan kulit yang lembut dan cerah.
2. Perancis - Resep dari farmasi
Menurut seorang global beauty director dari Estee Lauder bernama Violette yang juga berasal dari Perancis mengatakan kalau cewek Perancis lebih suka memakai masker seusai dengan kebutuhan kulit. Sehingga mereka lebih memilih untuk berkonsultasi soal masalah kulitnya kemudian akan direkomendasikan masker yang cocok dengan kondisi kulit.
3. Amerika Serikat - Charcoal
Cewek-cewek Amerika biasanya fokus pada pori-pori, sehingga mereka mencari masker yang bisa menghilangkan komedo dan mengecilkan pori-pori seperti arang.
4. Maroko - Ghassoul Clay
Di Maroko, ritual hammam (pemandian/ berendam) merupakan hal yang biasa, bahkan diadopsi di berbagai tempat spa. Tapi yang unik dari ritual hammam di Maroko yaitu mereka menggunakan ghassoul clay. Ghassoul ini kaya akan mineral, enggak bikin alergi serta mengandung magnesium, kalsium dan potasium. Campurkan ghassoul clay dengan air mawar kemudian aplikasikan pada wajah dan hasilnya bikin wajah jadi kelihatan flawless.
5. Japan & Korea - Sheet Mask
Cewek Jepang dan Korea dikenal memiliki wajah yang bersih dan glowing seperti kaca. Salah satu rahasianya yaitu dengan mereka selalu menjaga kelembapan wajahnya. Sheet mask merupakan salah satu skincare yang bisa bikin wajah jadi lebih lembap dan terasa sejuk. Di dalam sheet mask biasanya terdapat serum yang kaya akan vitamin yang bisa menutrisi wajah.
6. Rusia - Dairy dan Rempah-rempah
Rusia banyak memproduksi bahan-bahan dairy seperti susu, keju, telur, oats, madu serta rempah-rempah. Cewek Rusia biasanya memakai masker buatan sendiri dari campuran bahan-bahan tersebut. Mereka juga menyampurkannya dengan beberapa acid dan chia seed.
(Baca juga: Wajah Kenyal dengan 7 Skincare Emulsion Korea yang Cocok Untuk Kulit Berminyak)
7. Senegal - Henna
Percaya atau enggak, cewek-cewek di Senegal sering menggunakan henna sebagai masker. Tapi sebenarnya enggak semua henna itu berwarna lho, girls. Henna terbuat dari tumbuh-tumbuhan dan biasanya mereka menggunakan henna yang kadar warnanya paling sedikit. Henna bisa membuat wajah jadi lembut dan lembap lho. Mereka biasanya menggunakan henna dengan campuran lemon, madu dan buah anggur.
8. Argentina - Lumpur
Meski terkesan kotor, lumpur sebenarnya memiliki kandungan mineral yang sangat tinggi lho. Dilansir dari Allure.com, seorang model asal Argentina bernama Calu Rivero menceritakan pengalamannya yang sering menggunakan lumpur di pekarangan rumah neneknya dan bikin wajahnya jadi semakin lembut setelah 20 menit pemakaian.
9. Indonesia - Buah-buahan dan Kopi
Cewek Indonesia kebanyakan menginginkan wajah yang lebih cerah dan buah-buahan seperti bengkoang dan jeruk nipis sangat ampuh mengatasi kulit kusam. Selain itu menggunakan masker dari ampas kopi juga dapat mengangkat sel kulit mati sehingga membuat wajah jadi cerah bersinar.
(Baca juga: 5 Skincare Wajib yang Pasti Dimiliki Cewek Korea & Rekomendasi Produknya)
Penulis | : | Jana Miani |
Editor | : | Jana Miani |
KOMENTAR