Hanya satu bulan setelah menjalin hubungan dengan Oh Yeon Seo, pada April 2018 Kim Bum harus menjalani pelatihan militer selama satu bulan untuk tugas wajib militernya sebagai pekerja layanan publik.
Lalu 4 minggu kemudian pada Mei 2018, Kim Bum mengunggah fotonya dari pemotretan di High Cut Magazine, menunjukkan kalau dia sudah selesai menjalani masa pelatihan.
(Baca juga : Insider Industri Entertainment Korea Membocorkan Pasangan Seleb Korea yang Akan Diberitakan Pacaran)
Oh Yeon Seo Banyak Melakukan Kegiatan Pribadinya
Sementara Kim Bum lagi disibukkan dengan pelatihan militer, Oh Yeon Seo juga disibukkan dengan banyak kegiatan pribadinya. Dia sempat diketahui menjalani perjalanan ke Amerika, dan juga belum lama ini merayakan debut anniversary dan ulang tahunnya bersama dengan fans.
Jadi meskipun mereka enggak saling mengunggah moment kebersamaan di media sosial, namun fans yakin kalau mereka masih menjalin hubungan di tiga bulan ini.
Penulis | : | Indah Permata Sari |
Editor | : | Indah Permata Sari |
KOMENTAR