Karya anak bangsa dalam bidang fashion mendapat dukungan dari Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Indonesia untuk ikut serta dalam ajang Agenda Show 2018 di Amerika Serikat, tanggal 28-30 Juni 2018 mendatang.
Ada 5 brand fashion lokal yang akan ikut dalam Agenda Show 2018.
Simak 4 info lengkapnya!
Agenda Show, menjadi pameran streetwear terbesar di dunia
Agenda Show adalah pameran fashion khusus kategori streetwear, action sport, denim, footwear, surfing dan skate.
Sejak digelar pertama kali di tahun 2003, Agenda Show telah dihadiri lebih dari 10 ribu pengunjung dari berbagai negara di antaranya buyers, media, distributor, dan influencers dari Amerika Serikat dan 50 negara lain di dunia.
Tentunya keikutsertaan 5 brand lokal ini menjadi kebanggaan tersendiri.
Tren streetwear dipilih karena jadi tren yang mendunia saat ini
Tren streetwear berangkat dari tren fashion dunia dimulai di tahun 90an, produk streetwear yang berasal dari gaya hidup hip hop dan skate muncul dan sekarang menjadi kekinian.
Saat itu, streetwear jadi cara untuk menunjukkan identitas diri dan merefleksikan status sosial serta menampilkan kebanggaan dan mengekspresikannya dengan pakaian.
(Baca juga: Sering Dipakai Selebgram, 3 Merk Streetwear Ini Bikin Kita Kelihatan Gaul)
Delegasi terpilih dari kurasi yang ketat
Penulis | : | Debora Gracia |
Editor | : | Debora Gracia |
KOMENTAR