Kylie Jenner secara mengejutkan memposting foto wajahnya yang terlihat berbeda di instagram. Yup, kalau kita perhatikan bibir Kylie tampak lebih tipis dari biasanya. Kylie memang mengaku melakukan filler bibir untuk membuatnya terlihat lebih tebal. Tapi kali ini Kylie memutuskan untuk menghilangkan filler di bibirnya sehingga tampilannya terlihat lebih natural.
Lalu, sebenarnya bagaimana cara menghilangkan filler seperti Kylie Jenner ya?
Baca juga: 5 Dupe Lipstik Kylie Jenner dari Merk Lokal dengan Harga yang Terjangkau
Dilansir dari popsugar.com, ternyata tidak mudah untuk menghilangkan filler bibir lho. Kylie sendiri sudah menggunakan filler sejah berusia 15 tahun. Menurut seorang Dermatologist bernama dr. Shari Marchbein dari NYC's Downtown Dermatology, ada berbagai jenis filler tapi yang paling populer yaitu yang berbahan dasar hyaluronic acid karena dapat larut. Tubuh dapat mencerna bahan tersebut dan itu tidak permanen. Jika pasien yang melakukan lip filler ingin menghilangkannya, cara yang paling mudah yaitu membiarkannya larut secara alami dan prosesnya sekitar 6 sampai 12 bulan.
Namun, dalam beberapa kasus memang ada orang yang diharuskan menghilangkan fillernya, misalnya karena dokter tidak sengaja mengenai pembuluh darah saat menyutikkan pada bibir sehingga ia membutuhkan suntikan hyaluronidase untuk menghancurkan semua fillernya. Hyaluronidase merupakan enzim yang alami ditemukan pada tubuh.
Baca juga: 7 Langkah Mudah Bikin Bibir Tebal dan Penuh Seperti Kylie Jenner
Kita sebenarnya boleh menyuntikkan hyaluronidase ini kapan saja tapi sebaiknya tunggu beberapa minggu setelah menjalani treatment yang pertama karena biasanya kita akan merasa bengkak dan memar setelah melakukan filler dan akan mengecil beberapa minggu kemudian.
Menurut dr. Marchbein, dilihat dari foto yang diunggah Kylie dia mengatakan kalau Kylie sudah menghilangkan fillernya sekitar 50 - 90%. Yang perlu kita ketahui bahwa tubuh kita juga memproduksi hyaluronic acid sendiri sehingga ketika kita menyuntikkan filler maka sebenarnya kita menghancurkan apa yang tubuh kita produksi secara alami.
Baca juga: 10 Inspirasi Warna Cat Kuku Ala Kylie Jenner. Keren dan Menggemaskan!
Penulis | : | Jana Miani |
Editor | : | Jana Miani |
KOMENTAR