Menjadi cewek keren adalah ketika kita juga bisa mendukung dan menguatkan cewek lain. Pengin tahu caranya? Ini dia 5 cara menjadi cewek keren dan bisa menguatkan cewek lain!
(Baca juga: 5 Quotes Inspiratif Kartini yang Bikin Kita Semakin Termotivasi Jadi Cewek Keren)
Hilangkan kebiasaan membanding-bandingkan
Setiap hari kurangi bahkan hilangkan kebiasaan mebandingkan diri kita dengan cewek lain, entah itu teman atau seleb, di dunia nyata maupun medsos. Meski terdengar klise tapi kita perlu ingat dan percaya kalau orang punya kelebihan masing-masing!
Belajar mencintai diri sendiri
Berhenti melihat kelebihan orang lain sebagai kelemahan kita. Hal ini akan membantuk kita menerima diri secara perlahan dan lebih positif. Enggak mudah bukan berarti enggak mungkin. Saat kita bisa mencintai diri sendiri, kita juga akn terhindar dari perasaan insecure.
Pahami risikonya
Siapa bilang dengan menjatuhkan cewek lain, kedudukan kita akan jadi lebih tinggi? Enggak sama sekali girls. Justru hal ini akan bikin kita dinilai negatif oleh orang. Cowok dan teman-teman cewek di luar geng kita jadi punya pikiran kalau kita lebay dan drama banget.
Kelilingi diri dengan teman-teman yang positif
Positif di sini memiliki ari teman yang enggak selalu asal mendukung tindakan kita yang terbilang salah. Teman yang baik adalah yang berani bilang enggak dan melarang kita saat kita punya kemauan yang jahat atau merugikan diri dan orang lain.
Memandang cewek lain sebagai partner
Saat melihat cewek yang lebih hebat atau keren dari kita, jangan lihat dia sebagai saingan atau musuh, tapi jadikan motivasi yang sehat untuk bisa berusaha jadi lebih baik dari diri kita yang sekarang.
(Baca juga: Wonder Woman & 4 Tokoh Superhero Cewek Keren dari Komik Keluaran DC Comics)
Penulis | : | Indra Pramesti |
Editor | : | Indra Pramesti |
KOMENTAR